
Bola.net - Tindakan yang dilakukan oleh sejumlah fans bakal membuat persaingan antara Liverpool dan Manchester United makin panas. Sebab, pihak fans Liverpool baru saja mengejek sang rival dengan baner yang diterbangkan memakai pesawat.
Skuad Manchester United kini sedang menjalani sesi pramusim Perth, Australia. Mereka menggelar sesi latihan terbuka di WACA Ground. Latihan di bawah komando Ole Gunnar Solskjaer berjalan dengan intensif dan keras.
Namun, pada hari Kamis (11/7/2019) waktu setempat, sempat ada ganggu dari luar lapangan pada sesi latihan United. Sebab, ada pesawat yang melintas di atas langit WACA Ground.
Jika yang melintas adalah pesawat biasa, tentu itu bukan masalah. Tapi, pesawat tersebut melintas dengan membawa sebuah baner yang berisi ejekan untuk skuad United. Diduga kuat banner itu dari fans Liverpool.
Pasalnya, banner yang diterbangkan memiliki pesan 'Liverpool FC - 6 x European Champions'. Pesan yang hendak disampaikan adalah Liverpool sudah meraih enam kali gelar Liga Champions.
Thousands of #MUFC fans have come to the WACA to see their heroes train. #LFC are also making their presence felt in Perth... pic.twitter.com/Q8EWmxRIMa
— Simon Peach (@SimonPeach) July 11, 2019
Rivalitas Dua Tim Merah
Liverpool dan Manchester United memang dikenal punya jejak rivalitas yang panjang dan klasik. Rivalitas kedua tim terjaga hingga kini. Laga antara Liverpool kontra United selalu menjadi tontonan yang dinantikan setiap musimnya.
Bagi fans Liverpool, untuk mengejek fans United, mereka akan sangat bangga dengan torehan timnya di pentas Eropa. Sebab, The Reds memang lebih sering meraih gelar juara di Liga Champions jika dibanding dengan United.
Sementara, fans United juga punya amunisi untuk mengejek fans Liverpool. Setan Merah adalah tim paling sukses di era Premier League. Raihan trofi Premier League mereka masih lebih banyak dibanding trofi yang dipajang di Anfield.
Bolaneters pendukung Liverpool atau Manchester United?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus Kibarkan Bendera Putih untuk Paul Pogba
Liga Italia 12 Juli 2019, 22:00
-
Diego Costa Diklaim Bakal Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 12 Juli 2019, 20:40
-
Sean Longstaff Paksakan Pindah ke Manchester United?
Liga Inggris 12 Juli 2019, 20:20
-
Manchester United Mundur dari Perburuan Gianluigi Donnarumma
Liga Inggris 12 Juli 2019, 19:40
-
Mau Nikola Milenkovic, Manchester United Harus Siapkan Uang Segini
Liga Inggris 12 Juli 2019, 18:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi Inter vs Napoli 12 Januari 2026
Liga Italia 11 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Barcelona vs Real Madrid 12 Januari 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 02:00
-
Man of the Match Man City vs Exeter City: Antoine Semenyo
Liga Inggris 11 Januari 2026, 01:49
-
Head-to-Head Barcelona vs Real Madrid Jelang Final Piala Super Spanyol 2026
Liga Spanyol 11 Januari 2026, 00:10
-
Joan Garcia Siap Jalani Debut El Clasico Sebagai Kiper Terbaik Eropa
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:57
-
Prediksi Bayern vs Wolfsburg 11 Januari 2026
Bundesliga 10 Januari 2026, 23:56
-
Prediksi Man United vs Brighton 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:51
-
Rodrygo Goes Dipastikan Fit, Siap Guncang El Clasico Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:48
-
Prediksi Fiorentina vs Milan 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 23:47
-
Prediksi Portsmouth vs Arsenal 11 Januari 2026
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:41
-
Hansi Flick Pastikan Lamine Yamal Siap Hadapi El Clasico
Liga Spanyol 10 Januari 2026, 23:33
-
5 Pertanyaan yang Harus Dijawab Ole Gunnar Solskjaer dalam Wawancara Manajer Man Utd
Liga Inggris 10 Januari 2026, 23:00
-
Lavani Tunjukkan Dominasi, Kalahkan Garuda Jaya 3-0 di Laga Perdana Proliga 2026
Voli 10 Januari 2026, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR