Bola.net - Juara bertahan Serie A, Juventus diberitakan menyudahi perburuan mereka atas Paul Pogba. Mereka menyerah untuk mendatangkan gelandang Manchester United tersebut di bursa transfer kali ini.
Setelah tiga tahun membela Manchester United, Paul Pogba akhirnya ingin pergi dari Old Trafford. Ia secara terbuka mengakui bahwa ia butuh tantangan baru di dalam karirnya.
Mendengar pernyataan Pogba itu, Juventus bereaksi cepat. Mereka disebut ingin mendatangkan kembali pemain Timnas Prancis itu ke Turin di bursa transfer kali ini.
Namun laporan The Daily Mail mengklaim bahwa Juventus tidak jadi mendatangkan Pogba di musim panas ini. Mereka memutuskan mengundurkan diri dari perburuan sang gelandang.
Menurut laporan tersebut, alasan Juventus mundur dari perburuan Pogba karena mereka tidak sanggup memenuhi permintaan Manchester United untuk mahar transfer sang pemain.
United memang mematok harga yang sangat mahal untuk Pogba. Mereka menginginkan tidak kurang dari 150 juta pounds untuk pemain 26 tahun tersebut.
Juventus sudah mencoba menawar harga itu, bahkan mereka juga mengajukan proposal tukar tambah. Namun United bersikukuh meminta bayaran 150 juta pounds tunai, sehingga mereka memutuskan untuk mundur.
Simak situasi transfer Juventus di musim panas ini.
Rekrut Lima Pemain
Juventus sendiri tergolong cukup aktif di bursa transfer kali ini. Mereka sudah mendatangkan Lima pemain ke Turin.
Mereka mendatangkan Luca Pellegrini dari AS Roma dengan mahar 22 juta Euro. Mereka juga membeli Merih Demiral dari Sassuolo dengan mahar 18 juta Euro.
Mereka juga mendatangkan tiga free agent pada musim panas ini, yaitu Aaron Ramsey, Adrien Rabiot dan Gianluigi Buffon.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Deal! Juventus dan Ajax Sudah Sepakati Transfer Matthijs De Ligt
Liga Italia 12 Juli 2019, 22:03
-
Juventus Kibarkan Bendera Putih untuk Paul Pogba
Liga Italia 12 Juli 2019, 22:00
-
Tinggalkan Juventus, Ini Klub Destinasi Sami Khedira Berikutnya
Liga Italia 12 Juli 2019, 19:00
-
Terungkap, Manchester United Sempat Rayu Gianluigi Buffon
Liga Inggris 12 Juli 2019, 16:40
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR