
Bola.net - Rumor Liverpool akan mendatangkan Moises Caicedo nampaknya tidak akan jadi kenyataan. Brighton dilaporkan membuat The Reds kesulitan mendapatkan sang gelandang.
Menjelang penutupan bursa transfer, Liverpool mendadak aktif. Mereka berburu gelandang baru untuk memperkuat lini tengah mereka yang sedang krisis gelandang akibat badai cedera.
Ada beberapa gelandang yang sedang dipantau Liverpool. Salah satu nama yang cukup sering muncul sebagai target transfer The Reds adalah Moises Caicedo.
Laporan Goal International mengklaim Liverpool menemui kendala untuk transfer ini. Brighton menolak tawaran mereka untuk mengamankan sang gelandang.
Simak situasi transfer Caicedo di bawah ini.
Tawaran Perdana
Laporan itu mengklaim bahwa Liverpool benar-benar serius untuk mendatangkan Caicedo. Mereka sudah mengajukan tawaran untuk sang gelandang.
Tawaran untuk Caicedo ini sebenarnya cukup besar. Mereka menytorikan uang sekitar 42 juta pounds untuk sang pemain.
Mereka berharap tawaran itu cukup untuk meyakinkan Brighton menjual sang gelandang.
Cuma Diketawain
Menurut laporan tersebut tawaran Liverpool itu sudah masuk ke meja Brighton. Manajemen Brighton menertawakan tawaran tersebut.
Mereka menilai tawaran Liverpool itu terlalu rendah. Karena mereka menilai Caicedo punya harga yang jauh lebih mahal daripada yang ditawarkan Liverpool.
Malah salah satu petinggi manajemen Brighton menyebut bahwa tawaran yang diberikan Liverpool itu hanya bisa dibuat untuk beli sepatunya Caicedo. Jadi mereka menolak tawaran tersebut.
Opsi Alternatif
Menurut laporan yang beredar, Liverpool saat ini sudah punya opsi alternatif jika mereka gagal mendapatkan jasa Caicedo.
The Reds kini sedang mendekati Sheffield United untuk merekrut Sander Berge.
Klasemen Premier League
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mumpung Ada Waktu, Liverpool Disarankan Angkut Youri Tielemans
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 23:30
-
Live Streaming Premier League di Vidio: Liverpool vs Newcastle 1 September 2022
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 23:00
-
Parah! Brighton Tertawakan Tawaran Liverpool untuk Moises Caicedo
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 19:00
-
Lagi Kepepet, Liverpool Ajukan Tawaran untuk Gelandang Aston Villa Ini
Liga Inggris 31 Agustus 2022, 17:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR