Bola.net - - Bek Bournemouth, Steve Cook, merasa Manchester United mendapatkan bantuan dari wasit kala kedua tim bertemu di Premier League hari Kamis (19/4) kemarin. Ia menganggap timnya pantas mendapatkan dua hadiah penalti di laga tersebut.
Seperti yang diketahui, skuat asuhan Jose Mourinho tersebut berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-0. Dua gol The Red Devils diciptakan oleh Chris Smalling di menit ke-28 dan Romelu Lukaku pada babak kedua.
Menurut penglihatan Cook, sedikitnya ada dua kali pelanggaran terjadi di kotak penalti Manchester United. Namun, ia mengatakan bahwa wasit tidak cukup berani untuk menghakimi The Red Devils.
"Saya merasa keputusan wasit tak berpihak pada kami di sepanjang pertandingan, ini sulit untuk diterima. Kami seharusnya mendapatkan, mungkin, dua penalti," ujar Cook dilansir dari Express.
"Saya tidak pikir wasit cukup berani untuk memberi kami sesuatu yang tidak menguntungkan Manchester United," tandasnya.
Kemenangan tersebut membuat MU semakin kokoh di posisi dua klasemen Premier League dengan torehan 74 poin. Sedangkan Bournemouth hingga saat ini masih berada di posisi 11 dan telah mengoleksi 38 angka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sir Alex: Wenger Salah Satu Manajer Terhebat EPL
Liga Inggris 20 April 2018, 22:58
-
Mourinho: Jika Wenger Bahagia, Saya Ikut Bahagia
Liga Inggris 20 April 2018, 21:21
-
Neville: Arsenal Jalani Periode Paling Sukses Bersama Wenger
Liga Inggris 20 April 2018, 18:48
LATEST UPDATE
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
-
Kata-kata Pertama Antoine Semenyo Setelah Gabung Man City dan Tolak MU-Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:07
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52























KOMENTAR