Bola.net - - Wakil kapten Liverpool James Milner menyebut Alisson Becker telah menjadi tambahan amunisi yang sangat luar biasa dan merupakan pemain yang tampil paling bagus di skuat The Reds sejauh ini.
Alisson dibeli oleh Liverpool dari AS Roma pada musim panas 2018 lalu. Butuh dana lebih dari 65 juta pounds bagi The Reds untuk bisa mendatangkannya ke Anfield.
Liverpool membeli Alisson karena dalam beberapa tahun sebelumnya, Liverpool tak memiliki kiper yang bisa tampil konsisten. Masalah itu tak bisa diatasi oleh shot stopper sekelas Simon Mignolet dan Loris Karius.
Kiper asal Brasil ini pun langsung tampil apik. Sejauh ini, ia sukses mengemas 13 clean sheet dari 22 pertandingan di pentas Premier League.
Sulit
Musim ini sebenarnya bukan cuma Alisson saja yang tampil apik. Semua pemain tampil solid dan kompak, sehingga Liverpool bisa kokoh di belakang, tangguh di tengah dan tajam di depan.
Para pemain seperti Virgil Van Dijk, Mohamed Salah, Georginio Wijnaldum, hingga Trent Alexander-Arnold dan Andrew Robertson, juga memberikan kontribusi yang jempolan. Maka dari itulah, Milner mengaku kesulitan untuk memilih satu nama yang dianggap tampil paling apik pada musim ini.
“Sulit untuk memilih satu pemain karena semua orang di skuat telah tampil dengan sangat baik, bukan hanya 11 starter saja," ucapnya pada LFC Magazine.
“Kami telah membuat banyak perubahan selama pertandingan dan sejumlah pemain telah datang dan tampil dengan sangat baik," seru Milner.
Pilih Alisson
Akan tetapi Milner akhirnya memilih nama Alisson. Ia terkesan dengan kemampuan sang shot stopper yang mampu beradaptasi dengan cepat di musim perdananya dan lagsung menampilkan performa yang ciamik.
"Saya rasa mungkin satu pemain yang bisa Anda pilih adalah Alisson. Datang ke liga baru tidak pernah mudah. Ini adalah gaya hidup baru dan Anda juga harus membiasakan diri dengan cuaca dan hal-hal seperti itu, tetapi ia tidak dapat dipercaya: dari bagaimana ia berada di sekitar posisinya itu, sampai seberapa baik ia di lapangan dengan kakinya dan dengan penyelamatan-penyelamatan yang ia hasilkan," terangnya.
“Setiap pemain membuat kesalahan dan kadang-kadang sebagai kiper Anda mungkin merasa sedikit berbeda karena kesalahan sering menghasilkan gol, tetapi jika ia membuat kesalahan itu tidak mengganggunya sedikit pun dan ia tetap percaya diri dan terus bermain seolah-olah tidak ada yang terjadi. Itu sangat penting," tegasnya.
"Ia sungguh luar biasa bagi kami musim ini sejauh ini dan saya percaya bahwa ia akan menjadi pemain besar, masif bagi kita untuk maju," pujinya.
Berita Video
Berita video Gonzalo Higuain dikabarkan Sky Sport Italia semakin dekat bergabung dengan Chelsea hingga akhir musim.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketagihan, Fabinho Ingin Cetak Lebih Banyak Gol Lagi
Liga Inggris 17 Januari 2019, 20:54
-
Fabinho Sudah Merasa Akan Digeser dari Posisi Aslinya
Liga Inggris 17 Januari 2019, 20:25
-
Pemain Terbaik Liverpool Musim Ini Versi Milner Adalah Alisson
Liga Inggris 17 Januari 2019, 19:56
-
Liverpool Sedang Melirik Ciro Immobile
Liga Italia 17 Januari 2019, 17:51
-
Gantikan Harry Kane, Spurs Bidik Bomber Liverpool
Liga Inggris 17 Januari 2019, 13:34
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR