
Bola.net - Persebaya Surabaya terus berlatih untuk mengarungi BRI Liga 1 2021/2022. Klub berjuluk Green Force tersebut tak mengendorkan persiapan sedikitpun.
Namun, pelatih Persebaya, Aji Santoso memberi program latihan yang relatif ringan kepada anak asuhnya. Pasalnya, Aji akan menggelar tes fisik, Sabtu (27/08/2021) besok.
”Hari ini kami latihan ringan, hanya aktivasi pemain di lapangan supaya kondisi tidak turun, karena besok pagi kami melakukan tes fisik,” kata pelatih Persebaya, Aji Santoso, Jumat (27/08/2021).
”Jadi ini tadi saya jaga supaya kondisi pemain tidak terlalu capek, besok biar bisa maksimal,” imbuh juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Tes fisik dilakukan bertujuan untuk mengetahui kondisi pemainnya sebelum terjun di kompetisi. Biasanya meliputi beep test untuk mengukur volume oksigen maksimal.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Tiga Pemain Absen
Namun, ada tiga pemain yang tidak bisa ikut tes fisik karena cedera. Mereka adalah Satria Tama, Arif Satria, dan Koko Araya yang masih dibekap cedera.
Arif Satria dan Koko Araya mengalami cedera saat bersama Timnas Indonesia. Sementara Satria Tama ada masalah pada lutut ketika Persebaya uji coba kontra Persela.
”Pemain sudah sangat siap kecuali memang pemain yang cedera pasti tidak bisa,” tegas Aji.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satria Tama Cedera, Persebaya Siapkan Dua Kiper Muda
Bola Indonesia 27 Agustus 2021, 21:26
-
Persebaya Bersiap Menggelar Tes Fisik Sebelum Tampil di BRI Liga 1
Liga Inggris 27 Agustus 2021, 21:22
-
Daftar Lengkap Pemain Persebaya untuk BRI Liga 1 2021/2022
Bola Indonesia 26 Agustus 2021, 15:17
-
Cedera Satria Tama di Luar Nalar Pelatih Kiper Persebaya
Bola Indonesia 25 Agustus 2021, 21:53
-
Persebaya Akan Gelar Tes Fisik Sebelum Terjun di BRI Liga 1
Bola Indonesia 25 Agustus 2021, 21:48
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40






















KOMENTAR