
Bola.net - Poin Liga Inggris 2022-2023. Tottenham baru saja meraih kemenangan untuk menempel ketat Manchester United dalam persaingan finis empat besar Premier League musim ini.
Klasemen Premier League musim ini memang menyuguhkan kejutan menarik, bahwa Arsenal sudah cukup lama duduk di puncak dan tampaknya masih akan bertahan lama.
Liga Inggris musim ini sebenarnya baru memasuki paruh musim. Sebagian besar tim baru memainkan 18 atau 19 pertandingan, tapi ada pula yang sudah menempuh total 20 pertandingan.
Menariknya, kali ini persaingan di papan atas jauh lebih seru daripada musim-musim sebelumnya. Arsenal memimpin di puncak, sisanya tim-tim seperti Manchester City, Manchester United, dan Newcastle justru saling sikut.
MU sempat melaju impresif, tapi kemudian menelan dua hasil buruk secara beruntun dalam sepekan terakhir. Alhasil, kini Tottenham semakin mendekati Setan Merah.
MU kehilangan poin
Manchester United jelas menunjukkan perkembangan signifikan dalam beberapa pekan terakhir. Skuad Erik ten Hag langsung tancap gas begitu kembali dari jeda Piala Dunia 2022. MU merangkai enam kemenangan penting, dua di antaranya di kompetisi Piala FA dan Piala Liga Inggris.
Setan Merah juga meraih total 12 poin dari empat kemenangan di Liga Inggris dalam masa tersebut. Torehan poin ini medongkrak posisi MU ke papan atas dan persaingan empat besar Premier League musim ini.
Sayangnya, MU kehilangan 5 poin dalam sepekan terakhir dan harus kembali mengalami kemunduran di papan atas.
Kamis, 19 januari 2023, MU ditahan imbang Crystal Palace dalam duel tunda pekan ke-7 Premier League. Laga di Selhurst Park ini berakhir dengan skor 1-1, bahkan MU hampir kalah.
Minggu, 22 Januari 2023, MU dibekuk Arsenal dengan skor 2-3 dalam duel tandang ke Emirates Stadium. MU sempat unggul, tapi Arsenal memang bermain lebih dominan.
Hasil Fulham vs Tottenham: Skor 0-1
Tottenham sukses menumbangkan Fulham dengan skor tipis 1-0 dalam laga Premier League 2022/2023 pekan ke-21 yang digelar di Craven Cottage, Selasa (24/1/2023) dini hari WIB.
Gol kemenangan Tottenham di markas Fulham diciptakan oleh sang striker andalan, Harry Kane di akhir babak pertama.
Berkat hasil ini, Tottenham masih menduduki peringkat lima di tabel klasemen dengan poin 36, sekaligus menjaga jarak tiga poin dengan tim peringkat keempat, Manchester United.
Rekap hasil matchday 21 Liga Inggris 2022-2023
Liverpool 0-0 Chelsea
Leicester City 2-2 Brighton
Southamptopn 0-1 Aston Villa
West Ham 2-0 Everton
Bournemouth 1-1 Nottingham Forest
Crystal Palace 0-0 Newcastle
Man City 3-0 Wolves
Leeds United 0-0 Brentford
Arsenal 3-2 Man United
Fulham 0-1 Tottenham
Klasemen Liga Inggris 2022-2023
Kemenangan Tottenham jelas memengaruhi persaingan dalam perebutan poin Liga Inggris 2022-2023. Kini Manchester United harus berhati-hati dalam persaingan empat besar.
MU masih duduk di peringkat empat dengan 39 poin, jumlah poin yang sama dengan Newcastle. Tottenham mengekor dengan torehan 36 poin Berikut klasemen Premier League selengkapnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Ganas, Ini Starting XI Terbaik Pekan ke-21 Premier League 2022/2023
Liga Inggris 24 Januari 2023, 22:48 -
Manchester United Dikaitkan dengan Dusan Vlahovic, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 24 Januari 2023, 21:20 -
Aaron Wan-Bissaka Batal Tinggalkan Manchester United?
Liga Inggris 24 Januari 2023, 21:06
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02 -
Bos MU: Sunderland Berpotensi Bikin Prahara di Old Trafford!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 19:28 -
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR