- Chelsea dan Bournemouth akan berduel di Stamford Bridge pada matchweek 4 Premier League 2018/19, Sabtu (01/9). Chelsea masih sempurna, sedangkan Bournemouth belum terkalahkan.
The Blues memenangi tiga pertandingan pertamanya dan selalu mencetak dua gol atau lebih ke gawang lawan-lawannya. Pasukan Maurizio Sarri berturut-turut mengalahkan Huddersfield 3-0, Arsenal 3-1 dan Newcastle 2-1 untuk mengumpulkan sembilan poin hingga pekan ke-3.
Ada beberapa pemain yang begitu menonjol di skuat Chelsea musim ini. Termasuk di antaranya adalah Jorginho dengan kemampuan playmaking-nya, bek sayap Marcos Alonso yang mencetak gol kemenangan atas Arsenal, dan tentu saja Eden Hazard yang sudah punya satu gol serta dua assist atas namanya.
Sementara itu, Bournemouth belum tersentuh kekalahan. Anak-anak asuh Eddie Howe menekuk Cardiff 2-0, menang 2-1 di markas West Ham, dan bermain imbang 2-2 melawan Everton. Callum Wilson memberi kontribusi terbesar berupa dua gol dan satu assist dalam tiga penampilan.
Tengah pekan kemarin, Bournemouth juga menggilas MK Dons di putaran kedua Piala Liga. Gol-gol Lys Mousset, Ryan Fraser dan Jordon Ibe meloloskan The Cherries ke putaran berikutnya.
Di Premier League musim lalu, Bournemouth mempermalukan Chelsea besutan Antonio Conte 3-0 di Stamford Bridge melalui gol-gol Wilson, Junior Stanislas dan Nathan Ake.
Chelsea tentu ingin membalasnya. Chelsea yang ini dinilai sangat mampu untuk melakukannya.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Chelsea (4-3-3): Kepa; Alonso, Luiz, Rudiger, Azpilicueta; Kovacic, Jorginho, Kante; Hazard, Morata, Pedro. Maurizio Sarri.
Bournemouth (4-4-2): Begovic; Daniels, Ake, Steve Cook, Francis; Fraser, Surman, Gosling, Brooks; King, Wilson. Eddie Howe.
PREDIKSI SKOR
Meski main tandang, Bournemouth bakal tetap main ofensif. Bournemouth punya kualitas untuk mengancam pertahanan dan membobol gawang Chelsea.
Kedua tim sama-sama memiliki kemampuan untuk mencetak gol, terutama tuan rumah.
Belum pernah ada hasil imbang dalam laga-laga Chelsea kontra Bournemouth di Premier League. Tren tersebut sepertinya bakal kembali berlanjut di pertemuan kali ini.
Chelsea tentu saja lebih difavoritkan menang.
Prediksi skor akhir: Chelsea 2-1 Bournemouth.
Simak juga catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik

HEAD-TO-HEAD (PREMIER LEAGUE)
- Pertandingan: 6
- Chelsea menang: 4
- Gol Chelsea: 11
- Bournemouth Menang: 2
- Gol Bournemouth: 6
- Imbang: 0.
5 PERTEMUAN TERAKHIR
- 01-02-2018 Chelsea 0-3 Bournemouth (EPL)
- 21-12-2017 Chelsea 2-1 Bournemouth (Piala Liga)
- 28-10-2017 Bournemouth 0-1 Chelsea (EPL)
- 08-04-2017 Bournemouth 1-3 Chelsea (EPL)
- 26-12-2016 Chelsea 3-0 Bournemouth (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CHELSEA
- 05-08-2018 Chelsea 0-2 City (Community Shield)
- 08-08-2018 Chelsea 0-0 Lyon (ICC)
- 11-08-2018 Huddersfield 0-3 Chelsea (EPL)
- 18-08-2018 Chelsea 3-2 Arsenal (EPL)
- 26-08-2018 Newcastle 1-2 Chelsea (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR BOURNEMOUTH
- 04-08-2018 Bournemouth 5-2 Marseille (Friendly)
- 11-08-2018 Bournemouth 2-0 Cardiff (EPL)
- 18-08-2018 West Ham 1-2 Bournemouth (EPL)
- 25-08-2018 Bournemouth 2-2 Everton (EPL)
- 29-08-2018 Bournemouth 3-0 MK Dons (Piala Liga). (bola/gia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Leganes 2 September 2018
Liga Spanyol 31 Agustus 2018, 21:00
-
Prediksi Parma vs Juventus 2 September 2018
Liga Italia 31 Agustus 2018, 20:00
-
Prediksi Manchester City vs Newcastle 1 September 2018
Liga Inggris 31 Agustus 2018, 19:00
-
Prediksi Bologna vs Inter Milan 1 September 2018
Liga Italia 31 Agustus 2018, 18:00
-
Prediksi Chelsea vs Bournemouth 1 September 2018
Liga Inggris 31 Agustus 2018, 17:00
LATEST UPDATE
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR