
Bola.net - Manchester United didesak menyeriusi pemburuan winger Leeds United, Raphinha. Setan Merah bisa menyelesaikan banyak masalah sekaligus dengan transfer tersebut.
Musim panas ini memang jadi salah satu momen krusial dalam perkembangan skuad MU. Erik ten Hag perlu mendapatkan dukungan penuh sebagai manajer baru.
Kabarnya, Ten Hag menerima bujet transfer sebesar 120 juta pounds. Angka itu masih bisa bertambah dengan penjualan beberapa pemain MU terlebih dahulu.
Nah, salah satu posisi yang perlu diperkuat MU adalah winger fleksibel, Raphinha dianggap sebagai kandidat ideal.
Sangat cocok untuk MU
Awalnya, Raphinha diduga kuat bakal hengkang ke Barcelona, tapi situasi klub Catalan tersebut sedang sulit. MU lantas melihat celah untuk membajak transfer ini.
Gosip transfer ini pun sampai di telinga Paul Parker, analis Premier League. Menurutnya, bakal sangat bagus jika MU bisa mendapatkan Raphinha.
"Dia [Raphinha] bukanlah penyerang sentral, dia bermain melebar, dia pemain kreatif. Dia bisa bermain lepas, bisa berimprovisasi," kata Parker dikutip dari Express.
"Jadi, saya bisa mengatakan bahwa dia adalah pemain yang sangat cocok untuk Man United."
Kualitas terbukti
Parker lantas membicarakan masalah MU di sektor penyerang sayap musim 2021/22 kemarin. Jelas terlihat ada banyak pemain yang kesulitan dan tidak bisa memenuhi ekspektasi.
"Ketika Anda mengamati pemain sayap Man United, tidak ada yang benar-benar berkontribusi banyak. Hanya satu pemain yang berdampak signifikan sebagai pemain sayap [Elanga], tapi dia kurang pengalaman," lanjut Parker.
"Sancho sesekali terlihat. Rashford, coba jangan dibicarakan. Intinya, mereka tidak punya ancaman dari sisi sayap yang bisa membant penyerang."
"Jadi, ya, saya kira Raphinha bakal jadi pembelian yang sangat bagus," tutupnya.
Sumber: Express
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- 'Hanya MU yang Bisa Rekrut Mohamed Salah Jika Tinggalkan Liverpool'
- Fans MU Tolong Sadar, Sebuah Keajaiban Jika Erik ten Hag Langsung Juara EPL
- Didominasi Pemain Liverpool, Son Heung-min Tidak Masuk PFA Player of the Year!
- Jangan ke Tottenham, Gabriel Jesus Mending Gabung Arsenal Deh!
- Rp0, 7 'Pemain Baru' yang Bisa Mengubah Wajah Manchester United Era Erik ten Hag
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jos! Diogo Dalot tak Punya Niatan Pergi dari Manchester United
Liga Inggris 2 Juni 2022, 18:29 -
Berburu Bek Baru, Manchester United Serius David Carmo
Liga Inggris 2 Juni 2022, 17:54
LATEST UPDATE
-
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59 -
Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
Liga Italia 4 Oktober 2025, 05:32 -
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR