
Bola.net - Klub Premier League, Liverpool diberitakan punya sebuah rencana besar di musim panas nanti. Tim asal Merseyside itu ingin memboyong Kalidou Koulibaly dari Napoli.
Pada tahun 2018 kemarin, Liverpool membuat sebuah perekrutan jitu. Mereka mendatangkan Virgil van Dijk dari Southampton dengan bayaran sebesar 75 juta pounds.
Kedatangan bek Timnas Belanda itu memberikan dampak yang besar bagi pertahanan Liverpool. Pertahanan The Reds menjadi salah satu tim yang paling minim kebobolan di ajang EPL dalam dua musim terakhir.
Gazzetta Dello Sport mengklaim bahwa Jurgen Klopp masih ingin meningkatkan kekuatan lini pertahanan Liverpool.Ia membidik jasa Kalidou Koulibaly yang saat ini memperkua Napoli.
Mengapa Liverpool tertarik merekrut Koulibaly? Simak informasinya di bawah ini.
Ciptakan Duet Perkasa
Menurut laporan tersebut, Klopp sebenarnya puas dengan kontribusi Van Dijk. Namun ia merasa sang bek tidak punya tandem yang sepadan di timnya.
Ia menilai bahwa bek-bek Liverpool yang lain tidak setangguh Van DIjk. Alhasil pertahanan mereka masih sedikit bocor.
Klopp tahu bahwa Koulibaly punya reputasi yang sangat bagus di Italia. Untuk itu ia merasa sang bek bisa menjadi tandem yang sempurna bagi Van Dijk musim depan.
Siap Tebus
Menurut laporan tersebut, Liverpool cukup serius untuk mengamankan jasa Kalidou Koulibaly di musim panas nanti.
Mereka tahu bahwa Napoli sudah bersedia menjual Koulibaly di musim panas nanti. Mereka juga sudah diberitahu berapa mahar transfer sang bek di musim panas nanti.
Liverpool diberitakan akan mengajukan tawaran perdana di angka 75 juta pounds di musim panas nanti untuk merekrut bek 28 tahun tersebut.
Bersaing Ketat
Liverpool diyakini tidak akan mudah untuk mengamankan jasa Kalidou Koulibaly.
Pasalnya sang bek juga diincar oleh rival mereka, Manchester United.
(Gazzetta Dello Sport)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Perkuat Lini Pertahanan, MU Impor Bek dari Jerman
Liga Inggris 4 Mei 2020, 20:00
-
Lebih Banyak Mudaratnya, MU Diminta Segera Jual Paul Pogba
Liga Inggris 4 Mei 2020, 19:40
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR