
Bola.net - Teka-teki masa depan Georginio Wijnaldum tuntas terjawab. Gelandang Timnas Belanda itu resmi bergabung dengan PSG di musim panas ini.
Wijnaldum mengambil keputusan penting di musim panas ini. Ia memutuskan hengkang dari Liverpool, klub yang telah membesarkan namanya dalam lima tahun terakhir.
Gelandang 28 tahun itu sempat dikaitkan dengan beberapa klub. Salah satunya dengan tim asal Spanyol, Barcelona.
Beberapa saat yang lalu, PSG resmi mengumumkan Wijnaldum sebagai rekrutan baru mereka. "Paris Saint-Germain dengan senang hati mengumumkan transfer Georginio Wijnaldum," bunyi pernyataan resmi PSG.
Simak situasi kontrak Wijnaldum selengkapnya di bawah ini.
Kontrak Tiga Tahun
Menurut pernyataan resmi PSG, Les Parisien mengontrak Wijnaldum dengan kontrak jangka menengah.
Sang gelandang diikat dengan kontrak berdurasi tiga tahun. Nantinya ia akan bermain untuk PSG hingga tahun 2024.
Menurut gosip yang beredar, Wijnaldum mendapatkan kenaikan gaji yang signifikan di PSG.
Merasa Tertantang
Wijnaldum sendiri mengaku sangat gembira bergabung dengan PSG. Ia merasa tertantang untuk memulai karirnya bersama PSG.
"Bergabung dengan PSG adalah tantangan baru bagi saya. Saya bergabung dengan salah satu tim terbaik di Eropa dan saya ingin memberikan segenap hasrat dan komitmen saya untuk proyek yang ambisius ini,"
"PSG telah membuktikan betapa bagusnya mereka dalam beberapa tahun terakhir. Jadi saya yakin bersama kita bisa mencapai titik yang lebih tinggi," ujarnya.
Tunggu Euro
Wijnaldum sendiri saat ini masih belum berada di Paris.
Ia masih fokus mempersiapkan Euro 2020 bersama Timnas Belanda.
(PSG Official)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi, PSG Rampungkan Transfer Georginio Wijnaldum
Liga Inggris 10 Juni 2021, 20:20
-
Bukan Timnas Prancis, Zinedine Zidane Bakal Latih Tim Ini?
Liga Spanyol 9 Juni 2021, 16:20
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR