
Bola.net - Josep Guardiola mengatakan secara sarkastis bahwa Manchester City memang tak layak dapat penalti kala David Silva dilanggar di kotak penalti saat jumpa Bournemouth.
City bertandang ke markas Bournemouth pada pekan ketiga Premier League 2019-20. Saat itu The Citizen menang dengan skor 1-3.
Di babak kedua, ada insiden di mana Silva terjatuh di area kotak penalti. Tayangan ulang menunjukkan bahwa kaki playmaker asal Spanyol itu memang berbenturan dengan kaki Jefferson Lerma.
Andre Marriner memutuskan itu bukan penalti. Keputusan itu diperkuat oleh teknologi Video Assistan Referee (VAR).
Respon Guardiola
Usai pertandingan, manajer asal Spanyol itu ditanya terkait insiden Silva tersebut. Ia pun menjawab dengan penuh nada sindiran.
"Tidak, tidak, tidak, [itu bukan] penalti, tidak, tidak," ketusnya seperti dilansir Goal International.
"Yang terakhir itu jelas terkena tangan [lawan Tottenham], saya melihat pertandingan terakhir itu. Penalti? Tidak," ketusnya lagi.
Jangan Tanya
Ini merupakan insiden ketiga di mana Manchester City bersinggungan dengan VAR. Dan dari kedua insiden sebelumnya, The Citizen selalu dibuat kecewa karena golnya jadi dianulir.
Yang pertama saat City jumpa Tottenham di Liga Champions. Saat itu gol Sergio Aguero dianulir.
Kemudian yang terakhir juga terjadi saat City jumpa Tottenham, namun di pentas Premier League. Saat itu, gol Gabriel Jesus yang dianulir.
Guardiola kemudian ditanya apakah ia sempat mendapat briefing terkait potensi masalah yang bisa dihadirkan oleh VAR dalam pertemuan semua manajer Premier League sebelum kompetisi dimulai. Ia menjawab bahwa pertanyaan itu seharusnya tak diajukan pada dirinya.
"Tanyakan [pertanyaan itu] pada orang-orang VAR, jangan tanya saya dong," jawab Guardiola.
Manchester City sejauh ini tak terkalahkan di tiga laga Premier League yang sudah mereka jalani. Berikutnya, Josep Guardiola akan memimpin pasukannya melawan Brighton pada 31 Agustus 2019.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sudah Bagus, Tapi De Bruyne Mengaku Masih Belum Tampil Maksimal
Liga Inggris 26 Agustus 2019, 20:18
-
Prediksi EPL Musim 2019-20; Liverpool Juara, MU Peringkat Empat
Liga Inggris 26 Agustus 2019, 19:17
-
Terungkap, Manchester City Sempat Coba Datangkan Filipe Luis
Liga Inggris 26 Agustus 2019, 17:00
-
3 Bek Tengah yang Bisa Direkrut Manchester City di Januari
Editorial 26 Agustus 2019, 12:53
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR