Bola.net - - Mantan bintang Liverpool John Arne Riise mendesak fans The Reds agar tidak membenci Philippe Coutinho setelah pemain Brasil itu mengajukan permintaan transfer.
Dalam serangkaian unggahan di Twitter, pria Norwegia itu mempertanyakan keputusan Coutinho tersebut. Namun Riise meminta para fans agar menghormati keputusan sang pemain.
"Coutinho sudah meminta untuk meninggalkan Liverpool Sekarang apa FSG? Klopp? Itu bukan yang kami butuhkan sebelum pertandingan pertama," cuit Riise.
"Situasi sulit bagi klub dan pemain. Kami ingin mempertahankan dia karena dia brilian! Dia ingin pergi karena Barca adalah impian baginya. Tidak mudah.
"Kami semua tahu Coutinho mencintai Liverpool, tidak ada alasan untuk membencinya. Hormatilah pemain yang memiliki impian berbeda. Harus diselesaikan segera.
"Waktu permintaan transfer ini buruk! Masih banyak cara untuk melakukannya yang lebih baik. Bagi klub, rekan tim dan fans."
Coutinho, yang menjadi incaran utama, diyakini mengirimkan permintaan transfer lewat email kepada klub, daripada lewat agennya.
Pemain asal Brasil itu tidak termasuk dalam skuat Liverpool saat menghadapi Watford dan dikabarkan sedang mengalami cedera.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Bicara Soal Kontribusi Salah Lawan Watford
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 23:44
-
Riise: Tak Ada Alasan Untuk Benci Coutinho
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 23:07
-
Upson: Pertahanan Liverpool Sangat Kendur
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 22:40
-
Klopp Kecam Gol Watford: Itu Offside!
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 22:38
-
Imbangi Liverpool, Pelatih Watford: Hasil Adil
Liga Inggris 12 Agustus 2017, 22:15
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR