
Bola.net - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand memberikan pujian setinggi langit kepada duo Charlie Savage dan Zidane Iqbal. Ia berharap kedua pemain ini diberi kesempatan untuk menunjukkan talenta mereka di lini tengah MU.
Erik Ten Hag memboyong banyak pemain muda di tur pra musim Manchester United tahun ini. Salah dua pemain yang ia ajak adalah Zidane Iqbal dan Charlie Savage.
Dua gelandang muda ini sudah dua kali dimainkan Ten Hag di pra musim MU. Keduanya bisa dikatakan tampil dengan sangat bagus ketika diberi kesempatan.
Ferdinand juga mengaku terkesan dengan aksi kedua pemain tersebut. "Saya melihat dua pertandingan pra musim United, dan saya melihat ada dua pemain muda yang bermain di lini tengah," buka Ferdinand kepada Vibe with Five.
Baca komentar lengkap legenda Manchester United tersebut di bawah ini.
Momen Penuh Kejutan
Ferdinand menilai mencuatnya Iqbal dan Savage sebenarnya bukan sebuah kejutan. Karena ia menilai banyak pemain yang tidak terdeteksi radar mendadak tampil tokcer di pra musim.
"Charlie Savage bermain dengan baik begitu juga dengan Zidane. Jadi mereka berdua bisa dipertimbangkan oleh tim pelatih dan situasi ini sering terjadi di pra musim, di mana ada pemain dari antah berantah tiba-tiba tampil dengan baik,"
"Saya jadi ingat kasus Lingard saat kami masih dilatih David Moyes. Saya ingat Moyes bilang 'Rio, saya tidak menyangka Jesse Lingard sebagus itu',"
Semoga Berlanjut
Ferdinand menyebut bahwa para pemain muda ini butuh kesempatan untuk menunjukkan talenta mereka. Jadi ia berharap Ten Hag konsisten memberikan mereka kesempatan.
"Zaha pada saat itu juga sangat brillian di pra musim, namun sayang segalanya tidak berjalan dengan baik untuknya di United,"
"Namun satu hal yang pasti, anda bisa mendapatkan kesempatan di pra musim dan tiba-tiba langsung melesat jauh. Saya benar-benar antusias melihat sejumlah pemain muda diberikan kesempatan bermain di pra musim," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali menggelar laga pra musim di pekan depan. Mereka akan melanjutkan laga uji coba di Australia.
Setelah melawan Melbourne Victory, Setan Merah akan beruji coba melawan Crystal Palace pada hari Selasa (19/7) sore nanti.
Klasemen Akhir Premier League
(Vibe with FIVE)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Mau Juara Premier League? Beli Ronaldo Dong!
Liga Inggris 16 Juli 2022, 23:30
-
Legenda Hidup MU: Erik Ten Hag Mirip dengan Sir Alex Ferguson
Liga Inggris 16 Juli 2022, 23:22
-
Kata Thomas Tuchel Soal Transfer Cristiano Ronaldo ke Chelsea
Liga Inggris 16 Juli 2022, 23:00
-
Anthony Elanga Tidak Gentar Bersaing dengan Marcus Rashford
Liga Inggris 16 Juli 2022, 22:45
-
Gabung Manchester United, Lisandro Martinez Dapat Gaji Segini
Liga Inggris 16 Juli 2022, 22:17
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR