
Bola.net - Sebuah harapan diutarakan oleh Rob Holding. Bek Arsenal itu ingin menjalani laga comebacknya di ajang EPL saat timnya berhadapan dengan Manchester United dini hari nanti.
Arsenal akan melakukan partai tandang di pekan ketujuh EPL musim ini. Mereka akan pergi ke Old Trafford untuk menantang Manchester United.
Pada laga ini, Arsenal sudah bisa diperkuat oleh Rob Holding. Bek muda mereka ini sudah pulih dari cedera yang menderanya selama sembilan bulan terakhir, di mana ia mendapatkan cedera itu saat menghadapi Manchester United.
Holding sendiri berharap bisa mendapatkan comeback di laga ini. "Jika saya bermain di pertandingan ini, maka siklusnya akan menjadi komplit," beber Holding yang dikutip Sportsmole.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Hapus Kenangan
Holding percaya bahwa laga mealwan Manchester United ini akan sangat penting untuk dirinya.
Ia menyebut bahwa bermain melawan Setan Merah akan menghapus kenangan buruknya sehingga ia ingin bermain di laga ini.
"Saya rasa akan sangat brillian kembali ke tempat di mana saya mendapatkan cedera. Meskipun saya nanti hanya duduk di bangku cadangan nanti, namun saya ingin bermain di pertandingan nanti."
Berikan Kontribusi
Holding juga menegaskan bahwa ia sama sekali tidak memiliki niatan untuk membalas dendam pada pertandingan nanti. Ia mengatakan bahwa ia hanya berniat memberikan kontribusi terbaiknya bagi Arsenal.
"Ini akan menjadi pertandingan yang sama dengan pertandingan-pertandingan lainnya. Namun saya tidak bisa menemukan pertandingan yang lebih baik dari ini."
"Saya bisa bilang bahwa apa yang terjadi di sana menutup musim saya dan saya akan memainkan pertandingan pertama saya di sana. Saya sudah tidak sabar untuk bermain di laga itu." ia menandaskan.
Laga Krusial
Arsenal sendiri mengincar poin penuh saat mengunjungi Old Trafford.
The Gunners saat ini menempati peringkat delapan klasemen sementara EPL dan jika mereka bisa meraih kemenangan mereka akan naik ke peringkat 4 klasemen sementara EPL.
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Live Streaming Manchester United vs Arsenal di Mola TV
Liga Inggris 30 September 2019, 23:11
-
Nemanja Matic Hengkang di Akhir Musim?
Liga Inggris 30 September 2019, 22:00
-
Dortmund Tidak Pede Bisa Pertahankan Jadon Sancho
Bundesliga 30 September 2019, 21:40
-
Bermain untuk Manchester United Itu Sulit, Greenwood!
Liga Inggris 30 September 2019, 21:00
-
Moyes Tegaskan Rooney Tak Pernah Ingin Membelot ke City
Liga Inggris 30 September 2019, 20:53
LATEST UPDATE
-
Drama Penalti di Basra: Irak Kalahkan Uni Emirat Arab 2-1, Jaga Asa ke Piala Dunia 2026
Piala Dunia 19 November 2025, 09:16
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55





















KOMENTAR