
Bola.net - Manajer Manchester United, Ruben Amorim kembali memberikan pembelaan kepada Benjamin Sesko. Ia yakin sang striker akan berkembang menjadi pemain yang krusial bagi Setan Merah.
Semenjak bergabung dari RB Leipzig di musim panas kemarin, Sesko memang jadi sorotan. Ada ekspektasi besar pada sang striker karena MU membayar harga yang sangat mahal untuk merekrutnya.
Namun sejauh ini jumlah gol sang striker di MU masih jauh dari kata memuaskan. Alhasil belakangan ini mulai banyak kritikan yang mengarah kepada sang striker.
Amorim sendiri menegaskan bahwa ia masih percaya penuh kepada Sesko. Ia menilai sang striker akan menjelma jadi predator haus gol untuk Setan Merah.
Simak pembelaan Amorim untuk Sesko di bawah ini.
Perkembangan Apik

Dalam wawancaranya baru-baru ini, Amorim membela penampilan Sesko yang minim mencetak gol itu. Baginya, Sesko sudah berkontribusi bagi Setan Merah.
Ia menilai sang striker benar-benar bekerja keras untuk meningkatkan performanya dan ia yakin usaha sang striker itu tidak akan berakhir sia-sia.
"Dia (Sesko) sejauh ini bermain dengan baik. Ia berjuang dengan keras dan saya yakin dia bakal bermain dengan lebih baik lagi di tim ini. Dia akan berkembang dengan pesat bersama tim kami," buka Amorim.
Masih Kembalikan Kebugaran

Lebih lanjut, Amorim juga punya pembelaan terkait penampilan kurang oke Sesko belakangan ini. Ia menyebut bahwa wajar sang pemain belum cukup tajam karena ia baru pulih dari cedera.
Ia yakin seiring berjalannya waktu, Sesko akan menemukan ketajamannya kembali ketika ia sudah benar-benar fit kembali.
"Dia (Sesko) pulih dengan cepat dari cederanya. Kami saat ini masih mengontrol menit bermainnya, dan perlahan tapi pasti kami akan menaikkan menit bermainnya," pungkas sang manajer.
Laga Berikutnya

Sesko sendiri berharap bisa memberikan penampilan yang apik pada tengah pekan ini. Karena Setan Merah akan kembali beraksi di ajang Premier League.
Manchester United akan berhadapan dengan Newcastle di Old Trafford dan sang striker berharap bisa mencetak gol di laga boxing day tersebut.
Klasemen Premier League
Sumber: Manchester Evening News
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Situasi Darurat! 7 Pemain Manchester United Absen Saat Hadapi Newcastle
Liga Inggris 24 Desember 2025, 21:47
-
Ruben Amorim Pasang Badan untuk Benjamin Sesko: Dia Bakal Jadi Pemain Penting di MU!
Liga Inggris 24 Desember 2025, 16:08
-
Cari Pengganti Semenyo, MU Disarankan Angkut Pemain Borussia Dortmund Ini
Liga Inggris 24 Desember 2025, 15:58
-
Manchester United Bakal Jual Manuel Ugarte ke Turki?
Liga Inggris 24 Desember 2025, 15:43
LATEST UPDATE
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta LavAni di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 13:20
-
Persija vs Persijap: Strategi Divaldo Alves Hadapi Laga Sulit di GBK
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 13:04
-
Zinedine Zidane Sudah Ungkap Alasan Tak Gantikan Enzo Maresca di Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 12:25
-
Enzo Maresca Pergi, Pelatih Ini Ditunjuk Pimpin Chelsea Hadapi Manchester City
Liga Inggris 3 Januari 2026, 11:52
-
Daftar Pemain Voli Putri Medan Falcons di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:39
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Livin Mandiri di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 11:10
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 10:37
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43



















KOMENTAR