- Rencana Barcelona untuk mendaratkan Adrien Rabiot ke Camp Nou nampaknya tidak akan berjalan mulus. Klub asal Inggris, Manchester City dikabarkan juga memburu gelandang muda PSG itu.
Sudah bukan rahasia lagi jika Barcelona tengah memburu gelandang baru. Mereka membutuhkan tambahan tenaga di lini tengah mereka sepeninggalan Andres Iniesta dan Paulinho di musim panas ini.
Barca sendiri sejatinya dihubungkan dengan sejumlah gelandang top di bursa transfer musim panas ini. Namun belakangan ini nama-nama itu mengerucut ke sosok Adrien Rabiot.
Namun dilansir RAC 1, rencana Barca untuk mendapatkan Rabiot tidak akan mudah terealisasi. Pasalnya Manchester City juga turut mengincar jasa pemain 23 tahun tersebut.
Seperti apa situasi persaingan City dan Barca untuk Rabiot? Baca informasi selengkapnya di bawah ini.
Butuh Tambahan

Alasan mengapa Manchester City memutuskan untuk memburu Rabiot musim depan karena The Citizens tengah mengalami kekurangan stok gelandang tengah.
Seperti yang sudah diketahui, ada satu gelandang yang meninggalkan Etihad Stadium pada musim panas ini. Sosok itu adalah Yaya Toure yang sudah menjadi pemain penting City selama beberapa tahun terakhir.
City sendiri sempat mengincar Jorginho pada musim panas ini. Namun sang pemain memilih pindah ke Chelsea sehingga mereka harus mencari kandidat lain.
Opsi Sempurna

Menurut laporan yang sama, Josep Guardiola memutuskan untuk mengejar Rabiot karena kualitas yang dimiliki sang pemain.
Rabiot yang merupakan lulusan akademi PSG mampu menembus skuat utama Les Parisien yang bertabur bintang. Ia berhasil bersaing dengan nama-nama top seperti Marco Verratti yang menghuni lini tengah PSG.
Dengan kemampuannya yang besar, Pep percaya sang pemain akan cocok dengan skema permainannya sehingga ia meminta manajemen City untuk melakukan pendekatan terhadap sang pemain.
Dapat Gratisan?

City sendiri berpeluang mendaratkan Rabiot secara cuma-cuma setelah kontrak sang pemain akan habis tahun depan dan ia belum mau memperpanjang kontraknya hingga hari ini. (rac1/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setia di Barca, Kibasan Uang PSG Tak Mampu Goda Rakitic
Liga Spanyol 30 Agustus 2018, 19:32
-
Barcelona Kejar Adrien Rabiot Hingga Deadline Day
Liga Spanyol 30 Agustus 2018, 17:00
-
Umur Beda Jauh, Buffon Tetap Bisa Akrab dengan Mbappe
Liga Eropa Lain 30 Agustus 2018, 15:28
-
Saingi Barcelona, Manchester City Juga Buru Adrien Rabiot
Liga Inggris 30 Agustus 2018, 13:00
-
Jadi Penonton Serie A, Buffon Merasa Aneh
Liga Italia 30 Agustus 2018, 11:30
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR