- Alexis Sanchez berharap Manchester United mendatangkan pemain hebat pada bursa transfer musim panas 2018. Sanchez ingin United meniru Barcelona yang baru saja sukses mendatangkan seorang Arturo Vidal.
Barca mendapatkan Vidal dari klub Jerman, Bayern Munchen. Pemain berusia 31 tahun tersebut dibeli dengan harga 30 juta euro oleh Barca. Vidal mendapatkan kontrak dengan durasi tiga tahun dari klub asal Catalunya.
Sukses Barca mendatangkan Vidal membuat Sanchez ingin United melakukan hal yang sama. Pemain asal Chile berharap agar Setan Merah bisa menambah pemain besar dan punya pengalaman agar skuat lebih kompetitif lagi.
Hanya saja, keinginan tersebut akan sulit terwujud. Sebab, bursa transfer bakal berakhir pada Kamis (9/8) besok waktu setempat. Tak banyak waktu yang dimiliki oleh United.
Sanchez Ingin Pemain Bintang

United tak cukup aktif di bursa transfer musim panas 2018 ini. Fred jadi pemain besar yang dibeli oleh manajer Jose Mourinho. Selain itu, hanya ada Diogo Dalot [19 tahun] dari FC Porto dan Lee Grant [35 tahun] dari Stoke City.
"Kami harus mendatangkan pemain besar di United, pemain yang berpengalaman. Barcelona baru saja membeli Vidal, dia pemain yang hebat dan teman saya di timnas Chile," buka Sanchez pada Sky Sports.
"Vidal adalah tipikal pemain yang kami harus datangkan untuk bisa meraih gelar juara dan membuat tim ini berada di level tertinggi," kata pemain asal Chile.
Komentar untuk Fred

Sementara itu, terkait salah satu pemain baru United, Fred, Sanchez yakin dia bisa sangat membantu. Eks pemain Arsenal mengaku terkesan dengan karakter bermain Fred dan yakin akan cocok dengannya.
"Berdasar yang saya lihat di latihan, Fred pemain yang selalu ingin maju, saya melihat dia selalu ingin ke depan. Sata rasa kami bisa melakukan kombinasi dengan baik dan itu pasti akan membantu saja," tutup Sanchez.
Video Menarik

[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sanchez: Fred Adalah Pemain Yang Selama ini Dibutuhkan MU
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 19:51
-
Sanchez Ingin MU Boyong Pemain Kelas Dunia
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 19:24
-
Mina Tes Medis, Bukan di MU Tapi di Everton
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 17:58
-
Sekarang, Godin Jadi Sasaran Transfer MU
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 17:30
-
MU Sepi Transfer, Jose Mourinho Frustasi Berat
Liga Inggris 9 Agustus 2018, 16:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Madura United vs PSIM Yogyakarta 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:06
-
Prediksi BRI Super League: Persebaya vs Malut United 10 Januari 2026
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 14:00
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 13:46
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 13:41
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 9 Januari 2026, 13:33
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 9 Januari 2026, 13:15
-
Federico Valverde Anggap Real Madrid Beruntung Menang atas Atletico
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 12:53
-
Aryna Sabalenka Kritik Keras WTA: Jadwal Gila, Aturan Kaku, dan Risiko Cedera
Tenis 9 Januari 2026, 11:43
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52


























KOMENTAR