Bola.net - - Manajer Chelsea, Maurizio Sarri mengaku bahwa dirinya sendiri tak mengerti dengan jelas apakah yang dimaksud dengan istilah 'Sarriball'.
Sarriball sendiri adalah istilah yang diberikan oleh media-media Inggris terhadap gaya main yang diusung Sarri. Di Italia, gaya bermain Sarri dikenal dengan nama 'Sarrismo'.
Karakteristik Sarriball adalah tekanan tanpa henti, bek sayap yang menyerang, penguasaan bola yang dominan dan para pemainnya hanya melakukan sekali sentuhan dengan bola.
Pengakuan Sarri
Sarriball alias Sarrismo sudah diterapkan Sarri sejak dirinya masih menangani Empoli pada 2012 silam. Taktik inilah yang kemudian mengantarnya ditunjuk Napoli menjadi allenatore sebelum musim panas lalu hengkang ke Chelsea. Namun Sarri mengaku tak tahu apa itu Sarriball.
"Saya tak tahu arti dari Sarriball. Seperti yang sudah pernah saya katakan pada hari pertama saya di Inggris, saya tak tahu apa itu Sarriball," ujar Sarri seperti dikutip Goal International.
"Saya rasa kata itu berasal dari jurnalis. Di Italia, saya rasa saya tak pernah mendengarnya," tambahnya.
Kegigihan Sarri
Hasil buruk yang diraih Chelsea belakangan ini pun membuat Sarriball kena getahnya. Bahkan fans Chelsea mengecam Sarriball ketika The Blues dipermalukan Manchester United di Stamford Bridge awal pekan kemarin.
Terlepas dari hujatan yang ia terima terkait taktik yang ia usung di Chelsea, Sarri mengaku tak mempedulikannya. Sosok 60 tahun itu lebih memilih mementingkan hasil akhir.
"Saya tak tahu [apakah akan lebih mudah jika taktiknya tak memiliki nama. Saya rasa pada akhirnya yang terpenting adalah hasil akhirnya. Dalam pekerjaan saya, saya membutuhkan hasil akhir. Bukan yang lain," tegasnya.
Video Menarik
Berita video vlog kali ini laporan langsung jurnalis Bola.net, Asad Arifin, langsung dari Jerman untuk berkunjung ke markas Bayern Munchen dalam acara media visit Bundesliga.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liga Champions Jadi Kunci Pertahankan Hazard
Liga Inggris 24 Februari 2019, 22:47
-
Sarri Sendiri Mengaku Tak Tahu Arti dari Sarriball
Liga Inggris 24 Februari 2019, 17:25
-
Guardioola: Carabao Cup Krusial Bagi Manchester City
Liga Inggris 24 Februari 2019, 14:20
-
Fokus Final, Guardiola Abaikan Laga MU vs Liverpool
Liga Champions 24 Februari 2019, 14:00
-
Hasrat Besar Ross Barkley Untuk Angkat Trofi Carabao Cup
Liga Inggris 24 Februari 2019, 12:40
LATEST UPDATE
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
-
Prediksi West Ham vs Nottingham Forest 7 Januari 2026
Liga Inggris 6 Januari 2026, 15:19
-
Luapan Emosi Gonzalo Garcia Usai Cetak Hattrick di Laga Madrid vs Betis
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 14:57
-
Prediksi Pisa vs Como 6 Januari 2026
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:43
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR