
Bola.net - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick tidak ingin membiarkan konfliknya dengan Anthony Martial melebar. Sang manajer dilaporkan mengajukan genjatan senjata dengan penyerang asal Prancis ini.
Di akhir pekan kemarin, Rangnick membuat pernyataan yang mengejutkan. Di konferensi persnya, sang manajer mengatakan bahwa Anthony Martial sudah tidak mau bermain di tim utama Manchester United.
Tidak lama berselang, Martial membantah pernyataan sang manajer. Melalui akun media sosialnya, Martial menegaskan bahwa ia tidak pernah sekalipun menolak untuk bermain membela Setan Merah.
ESPN mengklaim bahwa Rangnick tidak ingin perseteruan ini melebar. Ia dilaporkan ingin berdamai dan memperbaiki hubungannya dengan Martial.
Simak situasi transfer Martial di bawah ini.
Salah Bicara
Menurut laporan tersebut, Rangnick meminta maaf kepada Martial. Sang manajer dilaporkan menilai perkataannya itu tidak tepat.
Sang manajer dikabarkan salah berbicara. Awalnya ia ingin bilang bahwa Martial absen membela MU karena ada masalah lain.
Namun saat konferensi pers tersebut, ia keliru mengucapkan bahwa Martial menolak bermain. Jadi sang manajer mengakui kesalahannya itu.
Perbaiki Hubungan
Menurut laporan tersebut, Rangnick dikabarkan sudah meminta maaf kepada Martial. Ia ingin memperbaiki hubungannya dengan Martial.
Ia tidak ingin sang striker salah paham dengannya. Sehingga ia ingin meluruskan semua kesalahpahaman ini.
Selain itu Rangnick juga dilaporkan membuka ruang agar Martial bisa bertahan hingga akhir musim nanti di MU.
Ingin Cabut
Pada akhir tahun kemarin, Martial membuat pernyataan mengejutkan. Ia mengaku ingin cabut dari Manchester United.
Sang striker dikabarkan sedang mencari klub baru dalam waktu dekat ini. Sang agen sedang menjalin komunikasi dengan beberapa klub top Eropa untuk mengurus transfernya.
Klasemen Premier League
(ESPN)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lima Kandidat Pelapis Jordi Alba di Barcelona, Ada Telles dan Alex Sandro
Liga Spanyol 18 Januari 2022, 23:25
-
Berselisih Paham dengan Anthony Martial, Ralf Rangnick: Case Closed!
Liga Inggris 18 Januari 2022, 21:49
-
Sanjungan Setinggi Langit Ralf Rangnick untuk Wonderkid MU Ini
Liga Inggris 18 Januari 2022, 20:52
-
Kondisi Membaik, Cristiano Ronaldo dan Marcus Rashford Bisa Comeback Lawan Brentford
Liga Inggris 18 Januari 2022, 20:37
-
Lawan Brentford, Manchester United Dituntut Tingkatkan Performa
Liga Inggris 18 Januari 2022, 20:23
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR