
Bola.net - Ada kabar baru seputar ketertarikan Manchester United terhadap Jean-Clair Todibo. Setan Merah dilaporkan mulai ragu untuk mengangkut bek Nice tersebut.
Sejak musim panas tahun lalu, Todibo kerap dikaitkan dengan Manchester United. Erik Ten Hag sangat terkesan dengan penampilannya di Prancis dan ingin memboyongnya ke Old Trafford.
MU gagal mendapatkan jasa sang bek di dua bursa transfer terakhir. Namun MU dikabarkan akan mencoba lagi untuk mendapatkan sang bek di musim panas nanti.
Dilansir 90min, situasinya kini berubah. MU dikabarkan mulai ragu untuk memboyong sang bek ke Old Trafford.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Faktor Harga

Menurut laporan tersebut, MU masih tertarik dengan jasa Todibo. Namun mereka mulai resah dengan harga yang dibanderol Nice.
Klub Ligue 1 itu dikabarkan sudah menghubungi MU terkait Todibo. Mereka dilaporkan siap menjual sang bek di kisaran 60 juta Euro di musim panas nanti.
Harga ini naik 33% dari harga Todibo di musim dingin kemarin yang berada di kisaran 45 juta Euro. Kenaikan harga ini dilaporkan membuat MU ragu untuk merekrutnya.
Coba Ditengahi

Namun menurut laporan yang sama, MU bisa mendapatkan bantuan untuk mendapatkan jasa Todibo.
Ini disebabkan MU dan Nice dimiliki oleh orang yang sama. Ia adalah Sir Jim Ratcliffe, salah satu orang terkaya di Inggris saat ini.
Sir Jim Ratcliffe dilaporkan siap membantu MU untuk bisa mendapatkan Todibo di musim panas nanti.
Ingin Pindah

Menurut laporan yang beredar di Prancis, Todibo sendiri ingin pindah ke Manchester United.
Mantan bek Barcelona itu ingin menjajal kemampuannya di Premier League sehingga ia menilai MU bakal jadi opsi yang bagus untuk tim mereka.
Klasemen Premier League
(90min)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lagi Cari Striker Baru, MU Disarankan Balikan dengan Sang Mantan
Liga Inggris 14 Maret 2024, 21:49
-
Spill Orang Dalam: INEOS Masih Percaya Pada Erik Ten Hag!
Liga Inggris 14 Maret 2024, 21:39
-
Tenang MU! Marcus Rashford Hanya Jadi 'Ban Serep' PSG
Liga Inggris 14 Maret 2024, 19:20
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR