Bola.net - Gelandang Manchester United, Scott McTominay memberikan pandangannya terkait sosok Paul Pogba. Ia menyebut sang gelandang merupakan pemain hebat dan menjadi senjata yang mematikan bagi United.
Sejak didatangkan dari Juventus pada tahun 2016 silam, ada banyak kritikan yang menyerang Pogba. Pemain asal Prancis itu panen kritikan setelah performanya tidak kunjung stabil di United.
Kontrak Pogba di Old Trafford akan berakhir tahun 2021 nanti. Banyak yang menilai MU tidak perlu mempertahankan sang gelandang karena ia tidak memberikan kontribusi yang besar bagi skuat Setan Merah.
Namun McTominay menyebut bahwa Pogba masih memiliki peran yang penting bagi United. "Ya, Paul adalah pemain yang penting bagi kami," ujar McTominay kepada United Box to Box.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Kemampuan Bagus
McTominay menilai bahwa Pogba masih sangat dibutuhkan dalam skuat Manchester United musim depan.
Ia menyebut Pogba memiliki kemampuan yang sangat bagus dan ia percaya Pogba bisa memberikan kontribusi yang besar bagi Setan Merah.
"Dia memiliki fisik yang kuat dan ia mampu menahan pemain lawan. Selain itu ia juga memiliki kecepatan untuk melewati pemain-pemain lawan."
Senjata Berbahaya
McTominay sangat optimistis bahwa Pogba bisa memberikan kontribusi yang sangat besar bagi Manchester United.
Ia menyebut bahwa dengan kemampuannya yang di atas rata-rata, Pogba bisa menjadi ancaman yang nyata bagi lawan-lawan United.
"Paul adalah salah satu contoh gelandang yang berbahaya. Ia sangat kuat dan ia bisa berlari dengan sangat cepat di atas lapangan. Kemampuannya itu sangat berbahaya dan kami beruntung memiliki pemain sepertinya di lini tengah kami." ujarnya.
Siap Beraksi
Pogba sendiri musim ini banyak absen dari skuat Manchester United karena cederanya yang kambuhan.
Namun saat ini sang gelandang sudah fit dan siap beraksi jika Premier League jadi digulirkan kembali.
(MUFC Box to Box)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Siapkan Tawaran Untuk Winger Valencia, Torres
Liga Inggris 28 Mei 2020, 20:40
-
Real Madrid Tawarkan Empat Pemain ke MU Sebagai Ganti Paul Pogba
Liga Spanyol 28 Mei 2020, 20:40
-
Tiga Pemain MU dengan Teknik Terbaik, Siapa Saja?
Liga Inggris 28 Mei 2020, 20:20
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR