Bola.net - Eks gelandang Arsenal Jack Wilshere mengklaim Declan Rice merupakan gelandang bertahan terbaik di Eropa saat ini, bahkan melebihi Fabinho.
Rice merupakan pemain andalan West Ham di lini tengah. Sementara Fabinho adalah gelandang bertahan pilar Liverpool.
Rice juga terpanggil gabung Timnas Inggris. Sementara itu Fabinho juga merupakan salah satu pemain yang masuk skuat Brasil.
Namun prestasi keduanya bertolak belakang. Sejauh ini Fabinho lebih unggul ketimbang Rice karena sejauh ini ia sudah berhasil membawa Liverpool beberapa gelar, di antaranya Premier League dan Liga Champions.
Pujian Wilshere pada Declan Rice

Declan Rice baru saja membela West Ham berduel melawan Lyon di leg pertama perempat final Liga Europa 2021-22. Pertandingan itu berakhir dengan skor 1-1.
Rice membantu The Hammers membatasi serangan-serangan Lyon pada laga tersebut. Usai laga ia mendapat pujian dari Jack Wilshere.
"Katakan pada saya gelandang bertahan yang lebih baik dari Declan Rice sekarang? Tak bisa memikirkan siapa pun yang bisa melakukan apa yang dilakukan Dec," cuit Wilshere.
Cuitan itu kemudian mendapatkan balasan yang menarik dari netizen. Akun @stylzmiki mengatakan gelandang bertahan Liverpool Fabinho adalah gelandang bertahan yang lebih hebat.
"Jadi Anda belum pernah melihat apa yang telah Fabinho lakukan selama beberapa tahun sekarang? Oke."
Jawaban Jack Wilshere

Jack Wilshere kemudian membalas cuitan tersebut. Ia mengatakan kehadiran Fabinho di atas lapangan tak terlalu terasa ketimbang Declan Rice.
Wilshere juga mengatakan, Rice lebih komplit ketimbang Fabinho. Sebab gelandang 23 tahun itu bisa melakukan lebih banyak hal ketimbang eks pemain AS Monaco tersebut.
"Tidak memiliki kehadiran yang dimiliki Des. Dec dapat melakukan semua yang ia bisa dan banyak lagi," klaim Wilshere.
klaim ini pun akhirnya memancing banyak balasan dari netizen Inggris, khususnya fans Liverpool. Simak saja kata mereka di bawah ini.
Bias Nih
You're deluded if you think Rice is better than Fabinho and Rodri, 2 top class defensive midfielders but of course because Rice is English you have the English tinted glasses on. Bias
— Cathal Robinson (@CathalRobinson) April 7, 2022
"Anda tertipu jika Anda berpikir Rice lebih baik daripada Fabinho dan Rodri, 2 gelandang bertahan kelas atas, tetapi tentu saja karena Rice adalah orang Inggris, Anda memakai kacamata berwarna Inggris. Bias."
Banyak yang Lebih Baik dari Rice
Partey, Kante, Kovacic, Neves and Bruno Fernandez are all millions of miles better than him
— Orji Baba Nadia (@Tajbol4splend) April 7, 2022
"Partey, Kante, Kovacic, Neves dan Bruno Fernandez semuanya jutaan mil lebih baik darinya."
Sebuah Firasat
I get the feeling that jack and Micah Richard’s picking a world eleven team it would consist of eleven Englishmen.
— Colm Quigley* (@Quiglo) April 7, 2022
"Saya merasa bahwa jika jack dan Micah Richard memilih tim sebelas dunia maka itu akan terdiri dari sebelas orang Inggris."
Coba Kalo Rice Bukan Orang Inggris
If Declan Rice wasn’t English you wouldn’t be saying this
— Ryan The Creator 🏴 (@ryanthecreatr) April 7, 2022
"Jika Declan Rice bukan orang Inggris kau tak akan mengatakan itu."
Jadi Apa Nih yang Nggak Bisa Dilakuin Fabinho?
So Fabinho can tackle, pass long or short, assist, score, play multiply positions, dribble past players.. what the hell can rice do that Fabinho can’t..
— Paul (@PDLFC10) April 7, 2022
"Jadi Fabinho bisa melakukan tekel, umpan panjang atau pendek, assist, mencetak gol, memainkan banyak posisi, menggiring bola melewati pemain.. apa yang bisa dilakukan Rice yang tidak bisa dilakukan Fabinho.."
Gara-gara Paspor Inggris Nih?
🤣🤣okay Jack mate by any chance does it have anything to do with the fact he has a British passport and has a nickname you can call him
— 🇾🇪🕺 (@utdkimmo) April 7, 2022
"oke Jack kebetulan apakah itu ada hubungannya dengan fakta bahwa ia memiliki paspor Inggris dan memiliki nama panggilan, Anda dapat memanggilnya."
Fabinho Terbaik
That’s really not true at all. Dec is class but Fabinho is the best in the world at what he does.
— Zen-Master (@fenech7) April 7, 2022
"Itu tidak benar sama sekali. Des adalah pemain berkelas tetapi Fabinho adalah yang terbaik di dunia dalam apa yang ia lakukan."
Nggak Ketolong Nih
As Jurgen would say,…”if you think that, then I really can’t help you”
— Dave Smooth (@davesmooth2) April 7, 2022
"Seperti yang akan dikatakan Jurgen... "jika anda berpikir demikian, maka saya benar-benar tak bisa menolong anda."
(Twitter)
Jangan Lewatkan:
- Lu Jual Gua Beli! MU Bakal Pecahkan Rekor Transfer untuk Declan Rice
- Incaran Lain Mahal, yang Realistis Buat Manchester United Cuma Kalvin Phillips
- Kecil Kans Harry Kane dan Declan Rice Gabung MU di Musim Panas 2022
- Incar Declan Rice? Eks Manchester United Kurang Sreg, Lebih Baik Kejar Gelandang Ini
- Saingi MU, Liverpool Juga Incar Declan Rice
- Peringatan David Moyes untuk MU: Harga Declan Rice 150 Juta Pounds!
- Nasib Fabinho: Niatnya Selebrasi Epik, Tapi Terguling-guling dan Ditertawakan Thiago!
- Kisah Fabinho Bersua Mourinho Dengan Memakai Piyama & Dalam Kondisi Setengah Sadar
- Kartu Merah Alexis Sanchez Diperdebatkan, Wenger Tuduh Fabinho Curang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Liverpool, Manchester City Tanpa Sang Bek Andalan
Liga Inggris 9 April 2022, 22:25
-
Ternyata, Mohamed Salah Hanya 'Ban Serep' Barcelona
Liga Spanyol 9 April 2022, 19:02
-
Bek Brasil Ini Jadi Bagian dari Liverpool Musim Depan?
Liga Inggris 9 April 2022, 18:45
-
Manchester City vs Liverpool: 5 Alasan The Reds akan Menang
Liga Inggris 9 April 2022, 15:03
-
Prediksi Manchester City vs Liverpool 10 April 2022
Liga Inggris 9 April 2022, 12:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR