
Bola.net - - Marcus Rashford memang jadi pencetak gol tunggal penentu kemenangan Manchester United pada laga melawan Tottenham Hotspur akhir pekan lalu. Namun, yang jadi bintang di laga tersebut adalah David De Gea.
Penjaga gawang asal Spanyol itu membuat para pemain dengan Spurs frustasi. Harry Kane, Dele Alli dan Son Heung-min hanya mampu tertunduk karena setiap peluang gol yang mereka dapatkan selalu digagalkan oleh De Gea.
De Gea mampu melakukan hingga 11 kali penyelamatan sepanjang laga. De Gea pantas mendapat sanjungan atas aksi yang dia lakukan. Dan, para pemain United tentu saja memberikan sanjungan pada aksi De Gea di laga tersebut.
Di bawah ini adalah pujian dari Ander Herrera untuk De Gea.
Nikmati Saja
Ander Herrera termasuk yang terpukau oleh aksi gemilang David De Gea di laga kontra Spurs. Pemain asal Spanyol mengaku belum pernah melihat hal serupa pada kesempatan sebelumnya. Herrera pun ingin pertunjukan De Gea dinikmati oleh publik.
"Sampai menit 60, kami bisa saja unggul 2-0, tapi kami melewatkan banyak peluang gol," ucap Herrera di situs resmi Manchester United.
"Setelah itu adalah De Gea, De Gea lagi! Dia adalah yang nomor satu. Saya belum penah hal serupa sebelumnya. Itu adalah sesuatu yang hebat, seperti yang Anda katakan. Satu-satunya yang bisa kita lakukan adalah nikmati saja," tandas pemain 29 tahun.
"Nikmati juga para penyerang yang kami miliki karena mereka luar biasa, mereka punya bakat besar. Para pemain lain, kami akan bekerja keras untuk mereka dan coba untuk terus meraih kemenangan."
Pantas Menang
Ander Herrera tidak menampik jika laga kontra Spurs berjalan cukup seimbang. Bahkan, dia menyebut jika Spurs bermain bagus dan layak untuk mendapatkan hasil imbang. Tapi, United akhir menang dan layak dengan hasil terjadi.
"Kami harus fair dan mengatakan bahwa imbang mungkin adalah hasil yang adil."
"Tapi, saya pikir kami juga pantas meraih hal-hal seperti ini karena kami sudah bekerja sangat keras, kami percaya dan kami mengikuti rencana manajer dan asistennya. Lalu, kami juga mencetak satu gol ke gawang mereka," tutup Herrera.
Berita Video
Berita video seorang bocah bernama Diego Aslan menarik perhatian saat Timnas Indonesia U-22 melakukan internal game. Anak berusia 8 tahun ini bisa juggling sampai ribuan kali.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sheringham Anggap Pogba Pantas Masuk Skuat MU 1999
Liga Inggris 15 Januari 2019, 22:55
-
Berkat Solskjaer, United Bukan Lagi Tim Penakut
Liga Inggris 15 Januari 2019, 22:24
-
Carragher Bantah Klaim Ince Soal Solskjaer
Liga Inggris 15 Januari 2019, 21:54
-
Pogba Tak Bersinar Karena Konflik yang Ditimbulkan Mourinho
Liga Inggris 15 Januari 2019, 21:30
-
David De Gea Segera Perpanjang Kontrak di Manchester United
Liga Inggris 15 Januari 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR