Bola.net - - Manajer Arsenal Arsene Wenger mengaku bahwa sampai saat ini tak ada perkembangan yang konkret terkait masa depan Alexis Sanchez.
Saat ini masa depan Sanchez di Arsenal memang tak menentu. Ia bisa saja hengkang di musim dingin ini dengan harga miring karena kontraknya di Emirates akan berakhir enam bulan lagi.
Pemain asal Chile itu sendiri sebelumnya sudah sering dikait-kaitkan dengan Manchester City. Belakangan juga mulai dikaitkan dengan penyerang berusia 29 tahun itu.
Namun City justru disebut telah mengadakan negosiasi dengan pihak Arsenal untuk transfer Sanchez dalam beberapa hari belakangan ini. Wenger pun lantas ditanya terkait perkembangan masa depan penyerang enerjik tersebut.
Arsene Wenger
Wenger mengaku saat ini tak ada hal baru dalam situasi Sanchez. Jadi manajer asal Prancis ini pun tak bisa memberikan informasi apapun.
"Dengar, sejujurnya, saya tidak bisa menceritakan lebih jauh tentang situasi ini," tegasnya seperti dilansir Sportsmole.
"Tidak ada yang benar-benar konkret. Saya tidak ingin memberikan informasi yang salah. Tidak ada yang diputuskan dengan cara apa pun," tegasnya lagi.
"Selalu bermanfaat bagi klub yang bisa memanfaatkannya, tapi kami tidak melakukannya. Biasanya Anda harus bertahan sampai akhir musim tapi kita lihat saja nanti," tandas Wenger.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Soal Sanchez, Wenger Tegaskan Tak Ada Perkembangan Konkret
Liga Inggris 12 Januari 2018, 18:41
-
Jadi Manajer Terbaik Lagi, Guardiola Cetak Sejarah di Premier League!
Liga Inggris 12 Januari 2018, 17:45
-
Gundogan: Leroy Sane Sanggup Lakukan Apapun
Liga Inggris 12 Januari 2018, 15:30
-
Manchester City Dominan, Gundogan: Rasanya Menyenangkan
Liga Inggris 12 Januari 2018, 13:40
-
Faktor Ini Bikin Alexis Sanchez Lebih Condong ke MU Timbang City
Liga Inggris 12 Januari 2018, 12:10
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR