
Bola.net - Michael Owen tengah berada di Jakarta untuk mempromosikan English Premier League yang tayang secara ekslusif di Vidio. Selebritas Indonesia, Raffi Ahmad turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Ini bukan kali pertama Raffi Ahmad datang ke bandara Soekarno-Hatta untuk menjemput bintang sepak bola dunia. Sebelumnya, Raffi juga melakukannya ketika Ronaldinho datang atas undangan dirinya untuk tampil dalam laga trofeo bersama RANS Nusantara FC.
Kebersamaan Raffi Ahmad dan Michael Owen juga diabadikan oleh selebriti yang kerap disapa Sultan Andara itu lewat media sosialnya.
"Wowww The Golden Boy !!!!! @themichaelowen ⚽️🏴 Gokillll mau menuju ke ANDARA 😊🇮🇩," tulis Raffi Ahmad.
Ya, Raffi Ahmad pun mengajak Michael Owen untuk mampir ke kediamannya di Andara sebelum memulai rangkaian kegiatan di Indonesia hingga nantinya menjadi pundit pertandingan Manchester United (MU) kontra Liverpool pada Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.
Jadi Sopir
Dalam sebuah unggahannya, Raffi Ahmad juga mengabadikan keberadaan Michael Owen di dalam mobilnya.
"Michael Owen in my car! Waktu itu Ronaldinho, sekarang Michael Owen. Wuhuuuu. how's your day? good bro?" tanya Raffi Ahmad kepada Michael Owen yang duduk di kursi belakang.
Sembari bercanda, Raffi Ahmad menyebut dirinya rela menjadi supir Michael Owen. Bahkan ini pun bukan kali pertama Raffi Ahmad melakukan hal tersebut. Bersama pengusaha muda Rudi Salim, Raffi juga melakukannya saat menjemput Ronaldinho.
"Jadi sopir lagi. Aku jadi sopir, driver superstar football player," ujar Raffi Ahmad.
Rangkaian Kegiatan Owen
Selama berada di Indonesia, Michael Owen akan melakukan serangkaian kegiatan, mulai dari acara bersama media dan fans, serta maupun komunitas.
Selain itu, Michael Owen juga akan hadir untuk nonton bareng partai big match, MU kontra Liverpool pada pekan ketiga Premier League di Old Trafford, Selasa (23/8/2022) dini hari WIB.
Nantinya, pertandingan seru kedua tim bakal disiarkan secara langsung di Vidio. Tak hanya partai Manchester United versus Liverpool, Vidio selaku official broadcaster Liga Inggris hingga 2025 juga akan menyajikan laga menarik lainnya di kompetisi kasta teratas tersebut.
Sumber: Liputan6.com/Surya Hadiansyah, Aditia Saputra, Diunggah 20/8/2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United 'Sekolahkan' Amad Diallo ke Turki?
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:29
-
Berpotensi Terdepak, Klub-klub EPL Mengantri Jasa Scott McTominay
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:17
-
Bruno Fernandes: Ruang Ganti MU Terpecah? Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:06
-
Sisi Positif dan Negatif Transfer Casemiro ke Manchester United
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 23:01
-
5 Pemain Manchester United dengan Gaji Selangit, Casemiro Bakal Masuk Nomor Berapa?
Liga Inggris 20 Agustus 2022, 21:04
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR