
Bola.net - Manchester United boleh inkonsisten di lapangan. Namun, secara bisnis, MU masih jadi salah satu klub yang terus berkembang di industri sepak bola.
Isu yang menghangat dalam beberapa pekan terakhir adalah rencana MU untuk membangun stadion baru. Disebutkan bahwa pihak klub sedang mengerjakan masterplan untuk mengembangkan area di sekitar Old Trafford.
Proyek pengerjaan stadion ini terbilang ambisius. MU ingin membangun stadion baru yang bisa menampung 100.000 kursi penonton. Jika jadi, ini bakal jadi salah satu stadion terbesar di dunia,.
Tidak hanya itu, pengerjaan stadion baru MU ini juga berdampak positif bagi perekonomian Inggris. Banyak pihak yang akan diuntungkan.
Stadion Baru MU Buka Lapangan Kerja Baru
Mengutip Goal Internasional, rencana pengerjaan stadion baru MU telah dinilai atau ditaksir oleh Oxford Economics, salah satu firma penasihat terbaik di dunia, untuk menilai dampak ekonomi dari stadion baru tersebut.
Menurut penilaian awal, proyek stadion baru MU bisa menciptakan sekitar 92.000 lapangan kerja baru dan berdampak mendorong pembangunan 17.000 rumah baru di Ingggris.
Area ini rencananya disebut dengan Trafford Park, klub akan membangun stadion kelas dunia berkapasitas 100.000 tempat duduk dan beberapa pembangunan lain yang akan menguntungkan masyarakat setempat.
Langkah pembangunan ini akan menarik pengunjung dari Manchester, Inggris, dan dari seluruh dunia.
MU di Liga Europa dan Premier League
Di sisi lain, MU harus fokus menemukan konsistensi di lapangan. Setan Merah tidak memulai musim 2024/2025 dengan mulus, posisi Erik ten Hag bahkan sempat terganggu.
Pekan ini, MU akan meladeni FC Twente di Old Trafford dalam matchday 1 Liga Europa 2024/2025. Setelahnya, di akhir pekan nanti, mereka bakal meladeni Tottenham dalam laga penting lainnya di Premier League 2024/2025.
Klasemen Liga Inggris 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Disebut Jadi Pembelian Terbaik MU di Musim Panas 2024, Begini Komentar Noussair Mazraoui
Liga Inggris 24 September 2024, 22:19 -
Yah! Leny Yoro Baru Bisa Comeback di Akhir 2024?
Liga Inggris 24 September 2024, 21:52 -
Digosipkan Berseteru dengan Marcus Rashford, Bos MU: Tolong Jangan Ngarang!
Liga Inggris 24 September 2024, 21:41 -
Jadwal Siaran Langsung Liga Europa 2024/25 Matchweek 1 di Vidio Pekan Ini
Liga Eropa UEFA 24 September 2024, 21:27 -
Noussair Mazraoui Ingatkan MU: Twente Bukan Lawan yang Sepele!
Liga Eropa UEFA 24 September 2024, 20:41
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR