
Bola.net - Manchester United mendulang kemenangan telak atas Colchester dalam laga perempat final Carabao Cup di Old Trafford, Kamis (19/12/2019). Skuat asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut menang dengan skor 3-0.
Semua gol klub berjuluk the Red Devils tersebut tercipta pada babak kedua, dengan kurun waktu 10 menit saja. Tiga golnya berasal dari Marcus Rashford, Anthony Martial, dan pemain Colchester sendiri, Ryan Jackson.
Berkat kemenangan tersebut, Manchester United pun bisa melaju ke babak semi-final. Mereka akan bertemu dengan rival sekotanya, Manchester City, dalam duel dua leg yang dimulai bulan Januari 2020 mendatang.
Dan, laga kali ini juga menghasilkan sejumlah catatan penting yang patut diketahui Bolaneters sekalian. Informasi lengkap dari BBC Sport bisa kalian simak dengan melakukan scroll ke bawah.
Statistik
1. Manchester United selalu lolos dalam 11 pertemuan melawan tim kasta keempat dalam ajang Carabao Cup.
2. Colchester kebobolan tiga gol dalam sebuah pertandingan untuk pertama kalinya setelah melalui 38 laga, sejak terakhir kalah 0-3 atas Exeter City di partai League Two bulan Maret lalu.
3. Manchester United tak terkalahkan dalam 12 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi (menang tujuh, imbang lima) sejak kalah 1-2 kontra Crystal Palace pada bulan Agustus lalu.
4. Manchester United mencapai babak semi-final Carabao Cup untuk ke-15 kalinya - hanya kalah dari Liverpool yang sudah mencapai babak semi-final sebanyak 17 kali dalam sejarah kompetisi.
5. Ole Gunnar Solskjaer selalu lolos dalam lima partisipasinya di Carabao Cup sebagai pelatih Cardiff City dan Manchester United.
(BBC Sports)
Baca Juga:
- Statistik Laga Manchester City vs Oxford: The Citizens Belum Kalah di Carabao Cup
- Statistik Laga Monterrey vs Liverpool: Final Piala Dunia Antarklub Bagi The Reds
- Statistik Laga Barcelona vs Real Madrid: Messi Kesulitan Bobol Gawang Los Blancos
- Statistik Laga Aston Villa vs Liverpool: Kekalahan Terbesar The Reds Sejak 2017
- Statistik Laga Manchester United vs Everton: The Red Devils Kembali Catatkan Rekor Buruk
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tiga Pemain Ini Jadi Mentor Mason Greenwood di MU
Liga Inggris 19 Desember 2019, 22:00
-
MU Diminta Pikir Dua Kali untuk Rekrut Erling Haaland
Liga Inggris 19 Desember 2019, 21:00
-
Lagi BU, Aston Villa Tawarkan Jack Grealish ke MU
Liga Inggris 19 Desember 2019, 20:40
-
MU Buka Pembicaraan Transfer Kai Havertz
Liga Inggris 19 Desember 2019, 20:20
-
Kode Keras Ole Gunnar Solskjaer untuk Transfer Erling Haaland
Liga Inggris 19 Desember 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
12 Nama Dipastikan Absen di Laga Panas Leeds United vs Manchester United
Liga Inggris 4 Januari 2026, 12:20
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Link Nonton Streaming Malut United vs PSBS Biak - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:00
-
Live Streaming Lazio vs Napoli - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 4 Januari 2026, 11:30
-
Dominic Calvert-Lewin dan Joshua Zirkzee, Siapa Paling Tajam di Leeds vs MU?
Liga Inggris 4 Januari 2026, 11:01
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




















KOMENTAR