
Bola.net - Ada informasi baru beredar seputar masa depan Mason Mount. Sang playmaker dilaporkan akan menuntaskan transfernya ke Manchester United di pekan depan.
Beberapa minggu terakhir nama Mount memang kencang dikaitkan dengan Manchester United. Ia disebut-sebut jadi pemain yang sangat didambakan Erik Ten Hag di skuat Setan Merah.
Setelah proses tarik ulur yang cukup panjang, Mount akhirnya akan pindah ke MU. Setan Merah berhasil mencapai kesepakatan dengan Chelsea terkait mahar transfer sang pemain.
Fabrizio Romano mengklaim bahwa fans MU harus sedikit bersabar. Karena Mount baru akan merampungkan transfernya ke MU di pekan depan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Masih Liburan
Menurut laporan Romano, transfer Mount ke MU belum akan tuntas dalam waktu dekat ini.
Ini disebabkan sang pemain masih berada di luar Inggris. Ia masih berlibur untuk memulihkan diri pasca musim 2022/2023 berlangsung.
Mount sendiri seharusnya masih berlibur sampai dua pekan ke depan. Namun ia dipastikan akan ke Manchester pada pekan depan untuk menuntaskan transfernya.
Langsung Kebut
Menurut Romano, Mount kemungkinan besar akan merapat ke Manchester United sekitar hari Senin atau Selasa pekan depan.
Ia dijadwalkan langsung menjalani tes medis di MU. Setelah itu ia akan melakukan sesi pemotretan dan penandatanganan kontrak.
Jika tidak ada halangan berarti, paling lambat pada tengah pekan depan Mount sudah akan diperkenalkan ke publik sebagai pemain baru Setan Merah.
Rekrutan Pertama
Mount sendiri dipastikan jadi rekrutan pertama Manchester United di musim panas ini.
Setelah transfer ini kelar, MU dikabarkan akan menuntaskan tiga transfer lagi, yaitu transfer striker, kiper dan bek tengah baru.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Baik Chelsea! MU Fix Mundur dari Perburuan Moises Caicedo
Liga Inggris 30 Juni 2023, 21:25
-
Gabung MU, Mason Mount Dapat Gaji Lebih Besar dari Bruno Fernandes?
Liga Inggris 30 Juni 2023, 20:30
-
Inter Milan Siapkan Tawaran Perdana untuk Romelu Lukaku
Liga Italia 30 Juni 2023, 18:00
-
Ditinggal Mount, Chelsea Kebut Transfer Moises Caicedo
Liga Inggris 30 Juni 2023, 17:20
-
Sudah Deal dengan Chelsea, Kapan Mason Mount Gabung Manchester United?
Liga Inggris 30 Juni 2023, 16:20
LATEST UPDATE
-
Sebut Wasit Mafia, Fabio Capello Buru-buru Beri Klarifikasi Penting
Liga Italia 6 Januari 2026, 14:13
-
Persik vs Persib Bandung: Dewangga Kecewa Maung Bandung Tertahan di Kediri
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 13:42
-
Soal Manajer Baru, Gary Neville Minta MU Tidak Coba-coba Lagi
Liga Inggris 6 Januari 2026, 13:27
-
Segera Tayang, Jadwal Live Streaming Proliga 2026 Eksklusif di Vidio
Voli 6 Januari 2026, 12:38
-
Di Balik Tudingan Amorim Sengaja Cari Gara-gara Agar Dipecat Manajemen MU
Liga Inggris 6 Januari 2026, 12:25
-
Fabio Capello: Jangan Coret Juventus dan AS Roma dari Perebutan Scudetto!
Liga Italia 6 Januari 2026, 11:53
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR