
Bola.net - Manchester United banyak dikaitkan dengan nama Kieran Trippier dari Atletico Madrid pada bursa transfer Januari 2021 ini. Namun, dengan komposisi yang sudah ada, apakah United butuh jasa Trippier?
United telah belanja cukup banyak pemain di awal musim. Salah satu pemain yang dibeli adalah Amad Diallo. Walau dibeli pada awal musim, dia baru bergabung pada Januari ini.
Selain itu, United juga membeli Alex Telles, Donny van de Beek, Facundo Pellistri, dan mengontrak Edinson Cavani.
Kini, pasukan Ole Gunnar Solskjaer dikaitkan dengan banyak pemain lainnya. Salah satunya adalah Trippier. Eks asisten Sir Alex Ferguson, Rene Meulensteen, tidak melihat United butuh pemain baru di posisi bek sayap.
MU Beli Trippier, Untuk Apa?
Manchester United sudah punya Aaron Wan-Bissaka yang tampil konsisten di posisi bek kanan. Pemain 22 tahun itu menjadi andalan di posisinya. Dia terus berada di level terbaik dan menjadi pilihan utama.
"Tidak [perlu Trippier] untuk saat ini. Selalu bagus punya dua pemain pada satu posisi karena Anda butuh pemain cadangan. Tapi, Wan-Bissaka melakukan dengan sangat bagus," buka Meulensteen pada Stadium Astro.
"Wan-Bissaka masih muda, sangat bugar, dan banyak belajar di sesi latihan. Dia salah satu bek kanan terbaik di liga dan saya yakin pelatih bekerja keras bersamanya," imbuhnya.
"Wan Bissaka berada di sana, menurut saya, untuk waktu yang sangat lama. Dia adalah pembelian yang bagus untuk United," tegas Meulensteen.
Berbeda dengan Bek Kiri
Meulensteen tidak menyarankan United membeli pemain baru di posisi bek kanan. Namun, di sisi lain, dia melihat efek positif dari kedatangan Alex Telles pada awal musim lalu untuk posisi bek kiri.
Telles membuat persaingan di posisi bek kiri memanas dan Luke Shaw berupaya meningkatkan kemampuannya. "Luke Shaw melakukannya dengan sangat baik," kata Meulensteen.
"Telles datang dan itu mendorong Luke Shaw. Ada pegas dalam langkahnya, dia akan maju lagi. Kita semua tahu dia mengalami masa-masa sulit di Manchester United, tapi sangat menyenangkan melihatnya bermain pada performa terbaiknya," kata Meulensteen.
Sumber: Stadion Astro via Goal International
Baca Ini Juga:
- Wayne Rooney: Manchester United Bakal Juara Premier League Musim Ini!
- Transformasi Liverpool: Dulu Unggul 6 Poin, Kini Tertinggal 6 Poin dari Manchester United
- Angka Berbicara, Cavani Lebih Oke dari Alexis Sanchez dan Radamel Falcao
- Ego Paul Pogba Terkikis Sejak Kedatangan Bruno Fernandes, Bagus untuk Man United
- Pengakuan Carragher: Manchester United Kandidat Juara Premier League 2020-21
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Lawan Liverpool, Ini 10 Laga yang Mungkin Dilewatkan De Bruyne
Liga Inggris 22 Januari 2021, 22:30 -
Inter Milan Inginkan Donny van de Beek, MU Katakan Tidak!
Liga Inggris 22 Januari 2021, 21:05 -
Jesse Lingard Jadi Tumbal Amad Diallo di Manchester United?
Liga Inggris 22 Januari 2021, 20:40 -
Liverpool Diprediksi Bakal Bekuk Manchester United di Old Trafford
Liga Inggris 22 Januari 2021, 20:20 -
Soal Bruno Fernandes, Manchester United Punya Satu PR Besar
Liga Inggris 22 Januari 2021, 20:00
LATEST UPDATE
-
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 15:25 -
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Indonesia di Mandalika
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Update Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR