Bola.net - - Pelatih Manchester United, Jose Mourinho menambahkan satu lagi julukan atas kejeniusannya. Setelah dikenal sebagai Special One, saat ini Mourinho mendeklarasikan diri sebagai Mature One, alias sosok yang dewasa.
Bagaimanapun, Mourinho tetap bangga menyandang gelar Special One tersebut. Sebab menurutnya hingga saat ini belum ada pelatih Portugal yang mampu meniru kesuksesannya, bahkan separuhnya pun tidak.
"Saat ini, saya adalah mature one. Tapi rekor saya tidak akan pernah dipecahkan, jadi saya masih special one," jelas Mourinho kepada tribalfootball.
"Jika ada satu saja pelatih muda asal Portugal yang mampu melakukan separuh hal yang sudah saya perbuat, saya akan memberi mereka izin untuk bisa dianggap sebagai special one yang baru."
Menyoal gelar mature one tersebut, Mourinho mengaku hal itu dapat dilihat dari kerja kerasnya musim ini. Sepanjang musim ini Mourinho menilai dirinya sudah berkelakuan baik saat mendampingi timnya di sempadan lapangan
"Saya bercanda dengan pers Inggris tahun ini bahwa saya seharusnya mendapat penghargaan sebagai pelatih dengan perilaku terbaik di bangku cadangan. Saya tidak pernah disanksi, tidak ada suspensi," tutup dia.
Mourinho The Mature One akan membimbing MU untuk terakhir kalinya musim ini di final FA Cup, Sabtu (19/5) malam WIB melawan Chelsea, klub yang membuatnya mendapat julukan The Special One.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Giroud Minta Chelsea Waspadai Pogba
Liga Inggris 18 Mei 2018, 23:31
-
MU Disarankan Gaet Willian dan Alderweireld
Liga Inggris 18 Mei 2018, 20:51
-
Ruben Neves Disarankan Tolak Tawaran MU
Liga Inggris 18 Mei 2018, 19:38
-
Final FA Cup, Yorke Yakin MU Tumpas Chelsea
Liga Inggris 18 Mei 2018, 19:18
-
MU Hebat, Tapi Ini Satu Kekurangannya Menurut Yorke
Liga Inggris 18 Mei 2018, 18:45
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR