
Bola.net - Ole Gunnar Solskjaer mengatakan bahwa akan selalu ada tekanan untuk bisa memenangkan trofi di klub sebesar Manchester United. Karena itu, dia bertekad membawa MU meraih juara.
Manchester United menutup musim ini dengan hasil bagus. Mereka berhasil meraih tiga poin dalam laga pamungkas melawan Wolverahampton Wanderers.
Bermain di Molineux Stadium, Minggu (23/5/2021), MU menang dengan skor 2-1. Mereka meraih kemenangan berkat gol Anthony Elanga dan penalti Juan Mata.
Hasil tersebut memastikan status Manchester United sebagai runner-up Premier League musim ini. MU mengoleksi 74 poin dari 38 pertandingan.
Tekanan Juara
Solskjaer mengakui bahwa selalu ada tuntutan bagi timnya untuk menjadi juara. Kendati demikian, Solskjaer menegaskan bahwa timnya sudah mengalami kemajuan.
“Anda selalu merasakan tekanan di Man United untuk memenangkan banyak hal, untuk memenangkan trofi, tentunya," kata Solskjaer di situs resmi klub.
"Itu salah satu langkahnya. Saya sudah mengatakannya sebelumnya, piala bisa menyembunyikan ketidaksempurnaan lainnya. Saya pikir kemajuan di liga, menuju semifinal, saya pikir itu menunjukkan kemajuan."
Target Selanjutnya
Manchester United masih bisa menutup musim ini dengan trofi. Setan Merah akan menghadapi Villarreal di final Liga Europa pada Kamis (27/5) dini hari WIB.
"Diskusi saya dengan klub, dialog yang kami lakukan, kami lihat kami telah meningkat," lanjutnya.
"Langkah selanjutnya adalah memenangkan trofi dan mudah-mudahan menantang juara di Premier League juga."
Sumber: Manchester United
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diincar Chelsea dan Manchester United, Ini Kata Jose Gimenez
Liga Spanyol 24 Mei 2021, 21:45
-
Dikritik Roy Keane, Scott McTominay: Bodo Amat!
Liga Inggris 24 Mei 2021, 21:14
-
Mark Hughes: Harry Kane Bakal Ubah Manchester United Jadi Tim Juara!
Liga Inggris 24 Mei 2021, 21:01
LATEST UPDATE
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
-
Prediksi Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Milan vs Genoa 9 Januari 2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Atletico Madrid vs Real Madrid 9 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 02:00
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR