
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag membeberkan alasannya menarik Rasmus Hojlund lebih cepat di laga melawan West Ham. Ia menyebut keputusan itu ia buat untuk melindungi sang striker.
Hojlund belakangan ini lagi jadi sorotan. Pasalnya sang striker belum membuat satupun gol di Premier League di musim ini.
Kemarin, ia dimainkan Ten Hag sebagai starter melawan West Ham. Namun tidak lama setelah babak kedua dimulai, ia sudah ditarik keluar.
Banyak yang menilai keputusan Ten Hag itu diambil karena sang manajer sudah kehabisan kesabaran dengan Rasmus Hojlund. Namun apakah benar demikian?
Simak komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tidak Fit
Dalam konferensi persnya seusai laga, Ten Hag mengungkapkan bahwa Hojlund sebenarnya kurang fit bermain di laga itu. Sehingga ia harus ditarik keluar.
"Saya menariknya keluar karena ia sebenarnya sakit di pekan lalu. Jadi ia agak lemas di pertandingan ini," ungkap Ten Hag.
"Saya harus melindunginya karena kami akan memainkan dua pertandingan lagi di pekan ini."
Gol Itu Akan Datang
Ten Hag juga optimistis bahwa Hojlund tidak lama lagi akan mencetak gol pertamanya di EPL.
Ia menyebut sang striker punya karakter yang kuat sehingga ia mampu mengatasi tekanan yang sedang ia hadapi tersebut.
"Saya tahu bahwa dia memiliki karakter yang kuat dan ia mampu mengatasi tekanan ini. Kami tidak perlu mengasihani diri kami sendiri dan kami harus mengambil tanggung jawab atas situasi ini," pungkasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United sendiri bertekad untuk bangkit dengan cepat.
Mereka membidik kemenangan melawan Aston Villa di Old Trafford pada hari Rabu (27/12/2023) dini hari nanti.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Irak Bawa Mantan Wonderkid MU ke Piala Asia 2023, Haruskah Timnas Indonesia Ketar-Ketir?
Tim Nasional 24 Desember 2023, 20:57 -
Pengakuan Erik ten Hag: Manchester United Bukan Lagi Tim Top Premier League
Liga Inggris 24 Desember 2023, 18:47 -
Gabung MU, Gaji Takefusa Kubo Naik Tujuh Kali Lipat
Liga Inggris 24 Desember 2023, 17:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55 -
Membership Eksklusif Beauty & Wellness Hadir Lagi di FimelaXclusive Batch 3!
Lain Lain 3 Oktober 2025, 20:02 -
Eliano Reijnders Optimistis Timnas Indonesia Bisa Tembus Piala Dunia 2026
Tim Nasional 3 Oktober 2025, 18:39 -
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV, MOJI, dan Vidio, 4-5 Oktober 2025
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:47 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Dilema Kiper Inter Milan: Dua dari Tiga Penjaga Gawang Kontraknya Segera Berakhir
Liga Italia 3 Oktober 2025, 17:09 -
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 17:03
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR