Bola.net - Kontrak Antonio Rudiger jadi salah satu PR Chelsea di sisa musim ini. Rudiger bebas bernegosiasi dengan klub luar Inggris sejak memasuki Januari 2022 kemarin.
Saat ini, Rudiger layak disebut sebagai salah satu pemain terpenting Chelsea di bawah Thomas Tuchel. Posisinya di jantung pertahanan The Blues hampir tidak tergantikan.
Masalahnya, hingga kini Rudiger belum juga meneken kontrak baru. Negosiasi sudah berlangsung selama berbulan-bulan, tapi kedua pihak belum juga mencapai kesepakatan.
Artinya, Chelsea berisiko besar kehilangan Rudiger dengan cuma-cuma di akhir musim nanti. Apa masalahnya?
Masalah gaji
Mengutip Express, Chelsea masih berusaha melakukan segalanya untuk mempertahankan Rudiger. Namun, risiko kehilangan Rudiger secara gratis semakin besar.
Kabarnya, tawaran kontrak baru yang diajukan Chelsea belum cukup memuaskan bagi Rudiger. Bek Jerman itu menuntut gaji yang lebih besar, tapi Chelsea belum mau memenuhinya.
Oleh sebab itu, Rudiger sudah lama dihubungkan dengan beberapa klub top seperti Real Madrid. Kabarnya, Los Blancos bakal menjadikan Rudiger sebagai bek inti mereka untuk bertahun-tahun ke depan.
Didekati PSG
Terkini, spekulasi soal masa depan Rudiger memasuki babak baru. Kabarnya Rudiger sudah bertemu dengan Leonardo, salah satu petinggi PSG.
Tawaran PSG bakal jauh lebih besar dari Madrid. Oleh sebab itu, kini PSG punya peluang terbesar untuk mendapatkan jasa Rudiger.
Jika Chelsea tidak segera memenuhi permintaan Rudiger, musim panas nanti bakal jadi persaingan antara Madrid dan PSG untuk mendapatkan bek 29 tahun tersebut.
Situasinya sulit bagi Chelsea karena ada beberapa bek yang bakal kehabisan kontrak.
Sumber: Express
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ditinggal Sule, Bayern Munchen Kebut Transfer Bek Chelsea Ini
Bundesliga 8 Februari 2022, 18:20
-
5 Pemain yang Bisa Menggantikan Timo Werner di Chelsea
Editorial 8 Februari 2022, 18:08
-
Chelsea Tanpa Reece James di Piala Dunia Antarklub 2021
Liga Champions 8 Februari 2022, 17:10
-
5 Pemain yang Paling Sering Menjebol Gawang Chelsea
Editorial 8 Februari 2022, 14:51
-
Tawaran Gaji Besar, Antonio Rudiger Menuju PSG?
Liga Inggris 8 Februari 2022, 12:20
LATEST UPDATE
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
-
Here We Go! Manajemen MU Putuskan Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:09
-
Inovasi Green Hedging Milik Wolves, Bukti Sepak Bola Bisa Ramah Lingkungan
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:06
-
Kylian Mbappe Mulai Pulih, Peluang Tampil di Piala Super Spanyol Masih Terbuka
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:54
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR