
Bola.net - Rumor ketertarikan Manchester United terhadap gelandang Lazio, Sergej Milinkovic-Savic nampaknya benar adanya. Perwakilan Setan Merah diberitakan akan menemui agen sang gelandang untuk membahas kemungkinan transfernya di musim panas ini.
Gelandang 24 tahun itu sempat santer diberitakan menjadi buruan MU musim lalu. Namun karena satu dan dua hal, transfer itu tidak terwujud di bursa transfer musim panas 2018.
Namun belakangan ini United kembali digosipkan mengincar tanda tangan pemain Timnas Serbia tersebut. Mereka diberitakan ingin menjadikannya pengganti Paul Pogba yang ramai dirumorkan akan pergi dari Old Trafford di musim panas ini.
Dilansir Gazzetta Dello Sport, Transfer Milinkovic-Savic ke Old Trafford berpotensi menjadi kenyataan. Pasalnya pihak MU sudah mengagendakan pertemuan dengan agen sang pemain untuk bertemu.
Menurut laporan, United sudah mengundang Mateja Kezman, agen Milinkovic-Savic untuk datang ke Inggris. Pertemuan itu dijadwalkan akan digelar pada tengah pekan ini.
Dalam pertemuan tersebut, perwakilan United itu akan membeberkan rencana mereka untuk transfer sang gelandang. Mereka juga akan membahas mengenai kontrak yang diinginkan sang pemain di Old Trafford nanti.
Mereka berharap situasi ini bisa segera kelar, agar Milinkovic-Savic bisa segera bergabung dengan skuat Setan Merah yang tengah menjalani tur pra musim.
Baca situasi transfer Milinkovic-Savic selengkapnya di bawah ini.
Harga Turun
Menurut laporan yang sama, United bisa mendapatkan sang gelandang lebih murah di musim panas ini.
Tahun lalu, United dituntut membayar mahal untuk sang pemain. Lazio diberitakan mematok harga mencapai 120 juta Euro untuk transfer sang gelandang.
Namun karena performanya yang menurun musim lalu, United diyakini bisa memboyongnya di kisaran angka 80 juta Euro saja pada musim panas ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diisukan Gabung Manchester United, Begini Respon David Neres
Liga Inggris 8 Juli 2019, 21:00
-
Pindah ke PSG, Ander Herrera Sentil Manajemen MU
Liga Inggris 8 Juli 2019, 20:40
-
Sean Longstaff Pertimbangkan Serius Tawaran dari Manchester United
Liga Inggris 8 Juli 2019, 18:40
-
Manchester United Pecahkan Rekor Transfer untuk Harry Maguire?
Liga Inggris 8 Juli 2019, 18:20
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR