
Bola.net - Pujian dilontarkan pelatih interim Arsenal, Freddie Ljungberg, kepada Gabriel Martinelli usai menjalani laga kontra West Ham hari Selasa (10/12/2019). Ia menganggapnya seperti sebuah baterai yang tidak ada habisnya.
Martinelli turut membubuhkan namanya di papan skor dalam kemenangan Arsenal atas West Ham dalam ajang Premier League. Golnya tercipta pada menit ke-60 usai mendapatkan assist dari Sead Kolasinac.
Perlu diketahui bahwa the Gunners memenangi pertandingan tersebut dengan skor meyakinkan 3-1. Selain Martinelli, Nicolas Pepe dan Pierre-Emerick Aubameyang juga turut mencetak gol di laga tersebut.
Jelas, ini adalah kemenangan yang sangat penting bagi the Gunners. Pasalnya, sebelum ini, mereka selalu gagal meraih kemenangan dalam sembilan pertandingan di semua ajang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Pujian untuk Martinelli
Pemain berkebangsaan Brasil tersebut menjadi pembuka keran gol Arsenal. Itulah sebabnya pelatih interim Arsenal, Freddie Ljungberg, menyematkan pujian khusus kepadanya.
"Martinelli bermain dengan luar biasa. Dia seperti sebuah baterai Duracell, dia terus berlari," ujar Ljungberg saat ditemui BBC Sport usai pertandingan.
Ljungberg juga membagikan pujian kepada seluruh anak asuhnya yang sudah tampil apik selama 90 menit. Mereka berhasil memanfaatkan kelelahan yang sedang melanda pemain West Ham di babak kedua.
"Para pemain memiliki kepercayaan dan menggerakkan bola dengan tempo yang lebih cepat. West Ham kelelahan. Pemain berlari dan berjuang. Saya percaya kepada mereka," lanjutnya.
Soal Lacazette yang Dicadangkan
Keputusan memainkan Martinelli sejak awal sendiri membuat publik mengernyitkan dahi. Pasalnya, Arsenal masih memiliki penyerang berkualitas di dalam diri Alexandre Lacazette. Pria asal Prancis itu sendiri hanya duduk di bangku cadangan.
Ljungberg menjelaskan bahwa keputusan mencadangkan Lacazette sendiri tidaklah mudah untuk diambil. Namun demi meraih kemenangan, ia dengan sangat terpaksa melakukannya.
"Laca adalah pemain yang luar biasa, tapi saya harus memuat keputusan yang berat," tambah pria berkebangsaan Swedia tersebut.
"Kami punya banyak hal yang harus dikerjakan. Nanyak hal yang harus diperbaiki. [Tim] mengalami tekanan besar tapi mereka punya kekuatan mental untuk menang. Saya coba untuk tetap tenang dan melihat apa yang akan terjadi," tutupnya.
(Goal International)
Baca Juga:
- Arsenal dan Kemenangan yang Sangat Berarti dari Markas West Ham
- Statistik Laga West Ham United vs Arsenal: Martinelli Capai Rekor Cesc Fabregas
- Arsenal Siap Bajak Chris Smalling dari Manchester United
- Man of the Match West Ham vs Arsenal: Pierre-Emerick Aubameyang
- Analisis: Malfungsi Lini Tengah Arsenal Lebih Buruk dari Pertahanan Rapuh?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rafael Benitez Redam Spekulasi Kepindahannya ke Arsenal
Liga Inggris 10 Desember 2019, 21:23
-
Gabriel Martinelli, Penyerang Muda Tanpa Rasa Takut
Liga Inggris 10 Desember 2019, 16:40
-
Ini Perubahan yang Dilakukan Ljungberg Hingga Arsenal Bisa Menang
Liga Inggris 10 Desember 2019, 14:12
-
Setelah Menang, Arsenal Langsung Dihantam Badai Cedera
Liga Inggris 10 Desember 2019, 13:52
-
Manchester United Puncaki Klasemen Mini Big Six Premier League
Liga Inggris 10 Desember 2019, 12:15
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR