
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel mengaku antusias berhadapan dengan Manchester United. Ia menyebut Setan Merah akan menjadi ujian besar bagi timnya di laga ini.
Pada akhir pekan ini, Chelsea akan menggelar sebuah partai besar di Stamford Bridge. The Blues akan menjamu Manchester United di pertandingan pekan ke-26 EPL.
Laga ini diprediksi akan berjalan seru. Pasalnya kedua tim sama-sama belum terkalahkan di beberapa pertandingan terakhir keduanya.
Tuchel berharap timnya bisa melanjutkan tren positif itu melawan MU. "Semoga saja kami bisa menang di laga ini," buka Tuchel yang dikutip Football London.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Bukan Lawan Enteng
Tuchel menilai pertandingan melawan Manchester United ini akan berbeda dari lawan-lawan yang dihadapi Chelsea sebelum ini.
Ia menilai Setan Merah punya catatan tandang yang apik sehingga mereka bisa jadi ancaman nyata bagi The Blues di laga ini.
"Kami tahu bahwa pertandingan ini adalah sebuah tantangan besar bagi kami. Mereka [MU] tidak terkalahkan di laga tandang, sehingga kami tahu lawan yang akan kami hadapi ini bukan lawan sembarangan,"
Ancaman Nyata
Tuchel juga menilai skuat Chelsea harus bekerja keras untuk mengalahkan Manchester United.
Ia menilai Setan Merah bisa mengancam dari banyak posisi sehingga mereka harus ekstra waspada di laga ini.
"Mereka memiliki kualitas individu yang bagus, di mana mereka bisa menyakiti kami dengan kecepatan yang mereka miliki. Mereka juga sangat kuat saat bermain tandang dan mereka bertahan dengan sangat rapat dan juga sangat bagus dalam transisi," ujarnya.
Tanpa Pemenang
Baik Chelsea maupun Manchester United sama-sama mengincar kemenangan di laga ini.
Karena di pertemuan pertama kedua tim musim ini laga berakhir dengan skor imbang 0-0.
(Football London)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thomas Tuchel: Manchester United Ujian yang Besar Bagi Chelsea!
Liga Inggris 26 Februari 2021, 22:00 -
Ini 6 Fakta Menarik Manchester United Sebelum Tandang ke Markas Chelsea
Liga Inggris 26 Februari 2021, 19:48 -
Terungkap, Sebelum Tuchel, Chelsea Nyaris Tarik Kembali Maurizio Sarri
Liga Inggris 26 Februari 2021, 19:00 -
Roman Abramovich Restui Chelsea Kejar Erling Haaland
Bundesliga 26 Februari 2021, 18:20 -
5 Pemain yang Berpotensi Cetak Gol dalam Laga Chelsea Vs Manchester United
Liga Inggris 26 Februari 2021, 17:52
LATEST UPDATE
-
Meski Jarang Main, Rodrygo Merasa Lebih Nyaman di Era Xabi Alonso
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 15:25 -
Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Sprint Race Seri Indonesia di Mandalika
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Update Klasemen Pembalap MotoGP 2025
Otomotif 4 Oktober 2025, 14:34 -
Cukai Rokok Bikin Puluhan Ribu Orang Kena PHK, Menkeu Akhirnya Ambil Keputusan Ini
News 4 Oktober 2025, 14:30 -
Inter Kehilangan Thuram, Ancaman Cremonese di Depan Mata
Liga Italia 4 Oktober 2025, 13:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR