
Bola.net - Hannibal Mejbri nampaknya tidak akan masuk ke skuat Manchester United di musim 2023/2024. Ia dikabarkan akan dilepas Setan Merah ke Luton Town.
Musim lalu, Hannibal tidak masuk tim utama MU. Ia dipinjamkan ke Birmingham City untuk mendapatkan jam bermain di level senior.
Masa peminjaman Hannibal di Birmingham City berjalan dengan apik. Alhasil banyak yang menilai pemain timnas Tunisia itu bakal masuk dalam skuat Setan Merah musim 2023/2024.
Laporan Africa Foot mengklaim bahwa Hannibal tidak masuk dalam skuat MU di musim depan. Ia akan dilepas ke klub Premier League lainnya.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Belum Siap
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag memutuskan untuk 'menyekolahkan' Hannibal lagi di musim 2023/2024.
Keputusan ini ia ambil setelah melibatkan sang gelandang di pra musim MU. Ia menilai sang gelandang butuh jam terbang ekstra agar performanya bisa meningkat.
Itulah mengapa Ten Hag memutuskan untuk meminjamkannya kembali di musim depan agar permainannya kian matang.
Masih di Inggris
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag sudah menentukan klub mana yang akan jadi pelabuhan karir Hannibal di musim depan.
Sang manajer ingin Hannibal bermain di Premier League. Karena ia menilai sang gelandang perlu mendapatkan pengalaman bermain di kasta tertinggi Inggris dengan reguler agar permainannya kian matang.
Laporan tersebut mengklaim bahwa klub promosi EPL, Luton Town tertarik untuk menggunakan jasa Hannibal. Erik Ten Hag merestui sang pemuda untuk bermain bersama The Hatters di musim depan.
Skenario Transfer
Menurut laporan tersebut, Manchester United akan meminjamkan Hannibal selama satu musim dengan syarat ada garansi jam bermain dari pihak Luton Town.
Laporan yang sama menyebut bahwa MU juga membuka peluang jika Luton Town ingin memasukkan klausul pembelian permanen yang nilainya perlu didiskusikan lebih lanjut.
Klasemen Premier League
(Africa Foot)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Galatasaray Gagal Dapatkan Fred dari Manchester United?
Liga Inggris 3 Agustus 2023, 23:18 -
Real Sociedad Selangkah Lebih Dekat Amankan Jasa Donny van de Beek
Liga Spanyol 3 Agustus 2023, 21:54 -
Bersama Erik Ten Hag, MU Juara EPL Lagi itu Tidak Mustahil!
Liga Inggris 3 Agustus 2023, 21:47 -
Manchester United Ternyata Masih Kepincut Leon Goretzka
Liga Inggris 3 Agustus 2023, 21:38
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46 -
Marc Guehi Pilih Move On usai Gagal Pindah ke Liverpool
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:34 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Cek Jadwal Serie A 2025/26: Matchweek 6: Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Italia 3 Oktober 2025, 12:21 -
Cek Jadwal dan Nonton NFL Matchweek 5: Eksklusif di Vidio
Olahraga Lain-Lain 3 Oktober 2025, 12:13 -
Manchester United Dinilai Sulit Membenarkan Transfer Bryan Mbeumo
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 11:18
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR