
Bola.net - Thomas Tuchel mengaku sangat beruntung memiliki pemain selevel N'Golo Kante dalam timnya. Dia menegaskan bahwa pemain selevel Kante membuat segalanya jadi lebih mudah.
Musim lalu, Tuchel sudah beberapa kali memuji Kante dalam perjalanan Chelsea menjuarai Liga Champions. Kante hampir selalu bermain, tidak pernah absen kecuali saat cedera.
Terbukti Kante bermain luar biasa ketika Chelsea menaklukkan Real Madrid di semifinal dan melanjutkan performa apiknya di final kontra Manchester City.
Terkini, Tuchel kembali memuji kualitas Kante dan pentingnya peran gelandang Prancis itu. Apa katanya?
Mimpi setiap pelatih!
Menurut Tuchel, adalah mimpi setiap pelatih bisa memiliki pemain seperti Kante dalam skuad. Tuchel sudah bertahun-tahun memburu Kante, tapi nasib justru membawanya ke Chelsea dan bisa melatih Kante secara langsung.
"Selama bertahun-tahun, saya berjuang mendapatkan dia [Kante] untuk tim saya dan sekarang yang terjadi justru sebaliknya, saya datang ke timnya," kata Tuchel di UEFA.com.
"Adalah mimpi setiap pelatih bisa memiliki N'Golo dalam tim Anda, sebab dia membuat segalanya jadi mudah bagi semua pemain di lapangan."
Kerja keras Kante
Tuchel ikut senang mendengar Kante mendapatkan banyak pujian, itu berarti kerja keras Kante sudah banyak diakui. Baginya, Kante adalah pemain spesial yang memang harus mendapatkan apresiasi.
"Dia pria yang sangat baik, rendah hati, dan mentalitasnya adalah untuk berada di mana pun di lapangan. Untuk membuat segalanya jadi mudah, untuk membantu rekannya, untuk merebut bola," lanjut Tuchel.
"Saya sangat senang bahwa pemain seperti ini tiba-tiba bersinar di level performa seperti itu. Sebab pemain seperti itu penting bagi sepak bola, dia yang melayani tim dan mendapatkan sorotan," tutupnya.
Sumber: UEFA
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Susah Payah Arsenal di Bursa Transfer, Pemain Bidikan Sulit Direkrut
- Terungkap, Ini Alasan Tuchel Pilih Formasi 3 Bek untuk Chelsea
- Tuchel Juga Tidak Yakin Bagaimana Bisa Bawa Chelsea Juara UCL
- Dua Hal yang Bisa Dilakukan Arteta untuk Bantu Aubameyang
- 4 Masalah MU yang Harus Diselesaikan Solskjaer Jelang Musim 2021/2022: Pakai Formasi Apa?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Ternyata Alasan Chelsea Tergiur Memboyong Lukaku dari Inter Milan
Liga Inggris 10 Agustus 2021, 21:47
-
4 Alasan Chelsea Bakal Juara Piala Super Eropa 2021
Liga Champions 10 Agustus 2021, 20:00
-
Meski Lukaku Datang, Timo Werner Diklaim Masih Dibutuhkan Chelsea
Liga Inggris 10 Agustus 2021, 17:08
-
Gokil! Total Semua Transfer Romelu Lukaku Mencapai Rp6 Triliun
Liga Inggris 10 Agustus 2021, 15:17
LATEST UPDATE
-
Man United Cari Manajer Baru, Nama Eddie Howe Terus Disebut-sebut
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:58
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 19:39
-
Melihat Arsenal Frustrasi Ditahan Liverpool, Bukti Alotnya Perburuan Gelar!
Liga Inggris 9 Januari 2026, 19:31
-
Viktor Gyokeres Justru Jadi Tanda Tanya di Lini Depan Arsenal
Liga Inggris 9 Januari 2026, 18:57
-
2 Hal yang Bikin Milan Kehilangan Poin Lawan Genoa: Blunder dan Kurang Sabar
Liga Italia 9 Januari 2026, 18:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 9 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
























KOMENTAR