Bola.net - Pelatih Arsenal, Unai Emery memberikan kabar terkait kapan publik bisa melihat Nicolas Pepe beraksi. Emery menyebut sang winger berpeluang debut melawan Newcastle pada akhir pekan ini.
Pada bursa transfer kali ini, Arsenal memutuskan untuk memecahkan rekor transfer internal mereka. The Gunners resmi menebus Nicolas Pepe dari Lille dengan mahar transfer 72 juta pounds.
Pepe sendiri diharapkan bisa tampil melawan Barcelona pada akhir pekan kemarin. Namun Unai Emery memutuskan tidak membawa sang winger untuk mengikuti ajang Joan Gamper Trophy tersebut.
Emery mengaku bahwa ia sengaja tidak membawa Pepe karena ia ingin sang winger beradaptasi dengan baik dalam timnya. "Pepe baru berlatih selama dua hari bersama kami, sehingga saya rasa dia lebih baik berlatih sendiri ketimbang bermain [vs Barcelona]," ujar Emery kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang pelkatih di bawah ini.
Progress Bagus
Emery mengakui bahwa sejauh ini ada perkembangan yang bagus pada sesi latihan Pepe. Untuk itu ia menilai sang winger bakal segera mendapatkan debutnya dalam waktu dekat.
"Kami berlatih bersama kembali pada hari Senin (5/8). Kami harap dia bisa bermain pada pertandingan melawan Newcastle nanti."
"Saya tidak mau tergesa-gesa memainkannya. Ia berada dalam situasi yang sama dengan pemain-pemain lain yang terlat bergabung bersama kami."
Tidak Main Penuh
Emery juga menegaskan bahwa ia tidak akan langsung memberikan jam bermain penuh terhadap Pepe. Ia berencana untuk memberikan peningkatan jam bermain secara bertahap hingga sang winger siap tampil penuh.
"Kondisinya mirip dengan Lucas [Torreira]. Setelah satu minggu berlatih, dia [Torreira] baru bermain sebanyak 10 menit saja."
"Pepe juga akan mendapatkan perlakuan yang sama. Setelah dua kali berlatih, saya merasa ia lebih baik untuk kembali berlatih tanpa memainkan permainan terlebih dahulu." tandasnya.
Tanpa Striker Andalan
Arsenal berpotensi menghadapi Newcastle tanpa kekuatan terbaik mereka di lini serang.
Alexandre Lacazette diberitakan bakal absen membela The Gunners karena ia masih dalam proses pemulihan cedera.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Unai Emery Isyaratkan Nicolas Pepe Debut Lawan Newcastle
Liga Inggris 6 Agustus 2019, 17:20
-
Sean Longstaff Tersanjung Dikaitkan dengan Manchester United
Liga Inggris 5 Agustus 2019, 17:20
-
Newcastle vs Arsenal, Alexandre Lacazette Absen?
Liga Inggris 5 Agustus 2019, 15:40
-
Manchester United Sepakat Lepas Axel Tuanzebe ke Newcastle?
Liga Inggris 1 Agustus 2019, 09:27
-
Alexandre Lacazette Comeback Sebelum Lawan Newcastle United
Liga Inggris 30 Juli 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR