Bola.net - - Bek tengah Liverpool, Virgil Van Dijk, menjelaskan mengapa dirinya memilih menggunakan nomor punggung 4 di Liverpool.
Pasca melalui proses negosiasi yang rumit, Liverpool akhirnya berhasil mendatangkan Van Dijk dari Southampton pada awal musim ini. Dia mengaku terinspirasi legenda Liverpool Sami Hyypia dan memilih menggunakan nomor punggung 4 di Liverpool.
"Di Belanda, nomor 3 dan 4 adalah nomor punggung bek tengah," ujarnya dikutip dari tribalfootball. "Saya menggunakan nomor itu di Groningen. Dan saya tahu Sami Hyypia juga menggunakannya saat ia masih bermain di sini dahulu."
Selama masa mudanya membangun karir sebagai pemain sepak bola, Van Dijk pun mengakui dia sering melihat Hyypia baik saat membela Willem II maupun Liverpool.
"Saya melihat dia bermain bagi Willem II dan Liverpool. Itu adalah sesuatu yang spesial. Nomor ini adalah nomor yang besar."
Dia pun berharap dapat mengikuti jejak Hyypia di Liverpool, yakni menjadi bek tengah andalan mereka yang melegenda.
"Saya senang menggunakan nomor ini dan saya sangat bangga. Semoga saya bisa mengikuti jejaknya di sini," tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp: Moyes Salah Satu Manajer Terbaik, di Everton
Liga Inggris 23 Februari 2018, 23:32
-
Pertandingan Liverpool Lawan West Ham Diprediksi Berlangsung Alot
Liga Inggris 23 Februari 2018, 22:50
-
Wah, Klopp Ternyata Sedang Tidak Bahagia di Liverpool
Liga Inggris 23 Februari 2018, 22:26
-
Salah Yang Tak Pernah Berpuas Diri
Liga Inggris 23 Februari 2018, 21:56
-
Salah: Liverpool Berjuang 100 Persen Demi Raih Trofi Juara
Liga Inggris 23 Februari 2018, 21:38
LATEST UPDATE
-
Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
Otomotif 9 Januari 2026, 11:23
-
Kok Bisa Benjamin Sesko Yakin Man Utd Bakal Keluar dari Zaman Kegelapan?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:47
-
Pelatih Baru Persebaya Bernardo Tavares Waspadai Malut United
Bola Indonesia 9 Januari 2026, 10:46
-
Mikel Arteta Kembali Gagal Kalahkan Arne Slot
Liga Inggris 9 Januari 2026, 10:25
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 9 Januari 2026, 10:07
-
6 Pelajaran dari Arsenal vs Liverpool: Peluang Emas Terbuang di Emirates
Liga Inggris 9 Januari 2026, 09:48
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25





















KOMENTAR