Bola.net - Raksasa Premier League, Manchester United dikabarkan memiliki rencana untuk mengembangkan kandang mereka, Old Trafford. Bahkan jika perlu, sampai mengancurkannya.
Old Trafford sudah lebih dari seabad menjadi markas Manchester United, tepatnya sejak 1910 silam. Dalam rentang waktu tersebut, Teater Impian mengalami beberapa kali proses renovasi.
Renovasi terakhir Old dilakukan pada Juli 2005 hingga Mei 2006 silam. Kala itu renovasi digelar untuk menambah kapasitas penonton sebanyak 8.000 tempat duduk.
Rencana Manchester United
Kini seperti dilansir Daily Mail, Manchester United kabarnya berencana untuk memugar Old Trafford. Pemugaran ini dilakukan untuk membuat klub tetap berkembang seiring zaman.
Old Trafford harus diakui masih jauh kalah modern ketimbang stadion milik para rival mereka seperti Arsenal dengan Emirates Stadium dan Tottenham Hotspur Stadium.
Bahkan, Manchester United kabarnya siap menghancurkan Old Trafford untuk kemudian bermain di stadion lain, sembari membangun ulang stadion baru di bekas bangunan Old Trafford.
Masalah untuk Manchester United
Renovasi total diklaim terpaksa dilakukan karena membongkar satu atau dua sisi tribun akan menimbulkan masalah terkait adanya rel kereta api di dekat bangunan.
Masalahnya adalah Manchester dan sekitarnya tak memiliki stadion yang layak untuk ditempati sementara oleh Setan Merah ketika proses penghancuran Old Trafford dilakukan.
Manchester United tentu saja ogah untuk berkandang sementara di markas sang tetangga yang juga rival, Manchester City, Etihad Stadium.
Janji Manchester United
Sementara itu, Manchester United pada Desember 2021 lalu sudah menyatakan bahwa pihaknya akan berkonsultasi dengan suporter terkait rencana pengembangan Old Trafford.
"Pertemuan-pertemuan ini telah menghasilkan ide-ide potensial yang menarik, meskipun penting untuk dicatat bahwa kita masih dalam tahap awal dan terlalu dini untuk membicarakan jadwal," ujar COO Manchester United, Collette Roche di forum fans.
Hingga kini Manchester United masih belum menunjuk kontraktor dan perencana dalam ambisi mereka mengembangkan Old Trafford ini.
Klasemen Premier League
Sumber: Daily Mail
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Live Streaming Manchester United vs Atletico Madrid di Vidio
Liga Champions 15 Maret 2022, 23:15
-
Gak Perlu Galau, MU Diminta Langsung Rekrut Antonio Rudiger
Liga Inggris 15 Maret 2022, 22:29
-
Alex Telles Enjoy Harus Bersaing dengan Luke Shaw di MU
Liga Inggris 15 Maret 2022, 22:03
-
Raphael Varane: Manchester United Selalu Bisa Andalkan Cristiano Ronaldo
Liga Champions 15 Maret 2022, 21:00
-
Link Live Streaming MU vs Atletico Madrid di Vidio Hari Ini
Liga Champions 15 Maret 2022, 20:14
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
























KOMENTAR