
Bola.net - Legenda Manchester United, Wayne Rooney memberikan dukungannya kepada Erik Ten Hag. Ia menilai manajemen Manchester United harus mempertahankan sang pelatih.
Manchester United saat ini lagi berada dalam periode yang kurang apik. Setan Merah sudah menjalani total lima pertandingan tanpa memetik satupun kemenangan.
Situasi ini membuat situasi Erik Ten Hag terancam. Ia mulai ramai dikabarkan akan dipecat oleh manajemen MU atas hasil-hasil buruk tersebut.
Rooney sendiri berharap manajer MU itu tetap diberi kepercayaan dan tidak dipecat dalam waktu dekat ini. "Ya, pemilik klub yang akan mengambil keputusan terkait masa depan sang pelatih," buka Rooney kepada Sky Sports.
Baca komentar lengkap legenda MU itu di bawah ini.
Layak Dipertahankan

Menurut Rooney, Erik Ten Hag sudah membuktikan bahwa ia sanggup untuk menangani MU. Jadi ia menilai pelatih asal Belanda itu layak untuk dipertahankan.
"Saya percaya bahwa Ten Hag adalah manajer yang fantastis. Dia memenangkan banyak trofi juara dalam karirnya, dan ia juga memenangkan trofi juara di Man United," sambung Rooney.
"Memang betul saat ini dia sedang menghadapi situasi yang sulit. Namun saya rasa tidak bagus ketika anda begitu cepat memecat manajer, karena itu akan membuat anda mengulang proses untuk membangun tim ini dengan manajer yang baru."
Pemain Harus Lebih Bertanggung Jawab

Lebih lanjut, Rooney juga meminta para pemain MU untuk ikut bertanggung jawab dalam situasi ini. Ia menilai para pemain MU harus bekerja ekstra keras agar mau keluar dari situasi ini.
"Manchester United ingin menjadi penantang gelar juara, namun sekarang mereka berada di peringkat 14. Saya yakin semua orang di klub tahu bahwa mereka perlu banyak berbenah," sambung Rooney.
"Saya tahu bahwa Ten Hag sedang mengupayakan segala cara untuk memperbaiki situasi ini. Namun seperti yang saya bilang di musim lalu, para pemain harus bekerja lebih baik dari sebelumnya," pungkasnya.
Segera Diputuskan

Menurut gosip yang beredar, hari ini manajemen Manchester United menggelar pertemuan penting untuk membahas masa depan Erik Ten Hag.
Mereka akan menentukan apakah mereka akan mempertahankan sang pelatih atau memilih untuk bekerja dengan manajer baru.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Saingi Liverpool Dalam Perburuan Bintang AC Milan
Liga Inggris 8 Oktober 2024, 23:35
-
Legenda MU Ini Siap Jadi Pengganti Erik Ten Hag di Old Trafford
Liga Inggris 8 Oktober 2024, 21:32
-
Kabar Terbaru Cedera Harry Maguire, Bakal Berapa Lama Absen?
Liga Inggris 8 Oktober 2024, 21:21
-
Terungkap! MU Tidak Jalin Komunikasi Apapun dengan Thomas Tuchel
Liga Inggris 8 Oktober 2024, 21:11
LATEST UPDATE
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR