Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, memastikan bahwa Alexis Sanchez tak akan bermain ketika pasukannya menjalani pertandingan perdana di Premier League musim ini menghadapi Leicester City karena mengalami cedera. Ia bahkan diperkirakan akan absen hingga dua pekan.
Sanchez baru saja kembali bergabung dengan skuat Arsenal pekan lalu. Ia telat kembali ke Inggris karena mendapat perpanjangan jatah liburan musim panas setelah terlibat membela negaranya di Piala Konfederasi di Rusia. Pemain asal Chile tersebut kembali menunda latihan dengan seluruh pemain Arsenal karena alasan sakit.
Ketika Arsenal menghadapi Chelsea dalam merebutkan trofi Community Shield, Sanchez pun tak masuk dalam skuat. Pelatih mengungkapkan sengaja tak membawanya karena Sanchez dinilai masih kurang persiapan.
Dan fans Arsenal harus bersabar jika sudah tak sabar melihat penampilan Sanchez di atas lapangan. Pada pekan pertama Premier League ketika Arsenal menghadapi Leicester City, Sanchez dipastikan belum bisa turun karena mengalami cedera pada bagian otot perut saat latihan.
"Sanchez tak akan bermain [di pekan pertama Premier League]. Ia mengalami sedikit masalah pada otot perutnya yang ia alami dalam latihan hari Minggu pagi. Ia menjalani pemeriksaan dua hari lalu. Ia tak masuk dalam skuat untuk sementara," tutur Wenger dalam jumpa pers seperti dikutip Sportsmole.
"Saya tak tahu apakah akan absen selama dua pekan atau lebih tapi saya kira ia tak akan bermain di Stoke. Sanchez selalu absen tapi semua pemain kami bisa menggantikannya dan mereka siap," paparnya.
Sanchez sendiri santer disebut akan hengkang dari Emirates Stadium pada bursa transfer musim panas ini. Mantan pemain Barcelona tersebut dikatakan ingin gabung dengan Manchester City untuk berada satu tim lagi dengan Josep Guardiola, mantan bosnya di Barca. Dan kontraknya di Arsenal tinggal menyisakan satu tahun lagi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wenger Dorong Ospina Untuk Berjuang Gusur Cech
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 22:51
-
Wenger: Chambo Akan Jadi Pemain Hebat
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 21:05
-
Wenger: Tak Ada Nego dengan PSG soal Sanchez, Mereka Kejar Mbappe
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 16:02
-
Wenger Pastikan Sanchez Tak Main di Laga Perdana Premier League
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 15:41
-
Man City Masih Favorit Dapatkan Sanchez daripada PSG
Liga Inggris 9 Agustus 2017, 15:19
LATEST UPDATE
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR