Bola.net - - Arsenal dikabarkan akan bertemu dengan presiden Lyon untuk mendiskusikan transfer Alexandre Lacazette. Kabarnya, Arsene Wenger sendiri yang akan menemui Jean-Michael Aulas.
Nama Lacazette memang sempat santer dikaitkan dengan Arsenal sejak musim panas lalu. Namun rumor itu meredup dan hilang sebelum akhir-akhir ini kembali muncul ke permukaan.
Lacazette sendiri sebelumnya sangat santer disebutkan akan bergabung dengan Atletico Madrid untuk menggantikan Antoine Griezmann yang diincar Manchester United.
Namun transfer itu tak terwujud setelah Atletico mendapatkan sanksi tak boleh melakukan aktivitas transfer. Sanksi itu juga yang membuat Griezmann memutuskan untuk bertahan di Vicente Calderon.
Dilaporkan oleh The Sun, Arsene Wenger yang saat ini berada di negaranya, Prancis akan mencoba untuk merayu Lacazette. Bahkan Wenger dikabarkan yang akan langsung bertemu presiden Lyon untuk memuluskan transfer tersebut.
Dalam laporan tersebut dikatakan bahwa Wenger dan pemilik Arsenal, Ivan Gazidis berharap bisa menegoisasikan harga Lacazette.
Penyerang Prancis itu kabarnya dihargai 50 juta poundsterling oleh Lyon. Arsenal mencoba untuk mendapatkan penyerang yang musim lalu mencetak 37 gol itu dengan harga yang lebih murah, namun akan menawarinya dengan gaji yang besar.
Selain Lacazette, Arsenal juga dikaitkan dengan wonderkid AS Monaco, Kylian Mbappe. Namun seiring adanya tawaran besar dari Real Madrid, kabarnya Arsenal lebih memilih mendatangkan Lacazette.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Wenger Yakin Kolasinac Bisa Sukses di Premier League
Liga Inggris 7 Juni 2017, 22:10
-
Demi Datangkan Pemain Baru, Wenger Siaga 24 Jam Musim Panas Ini
Liga Inggris 7 Juni 2017, 21:35
-
Giroud Akui Tidak Bahagia di Arsenal
Liga Inggris 7 Juni 2017, 19:06
-
Barca Percepat Proses Perekrutan Bellerin
Liga Spanyol 7 Juni 2017, 18:14
-
Wenger Temui Presiden Lyon Untuk Diskusikan Harga Lacazette?
Liga Inggris 7 Juni 2017, 14:45
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool: Performa Solid Bikin Arsenal Kehilangan Taji
Liga Inggris 9 Januari 2026, 06:07
-
Hasil Milan vs Genoa: Akhir Dramatis yang Menguntungkan Inter Milan
Liga Italia 9 Januari 2026, 06:00
-
Rapor Pemain Arsenal: Gyokeres Gagal Bersinar Saat The Gunners Ditahan Liverpool
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:50
-
Hasil Real Madrid vs Atletico Madrid: El Clasico di Final Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 05:44
-
Man of the Match Arsenal v Liverpool: Gabriel Magalhaes
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Arsenal vs Liverpool: Saling Tekan, Gol Tak Kunjung Datang
Liga Inggris 9 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR