
Bola.net - Ada rumor beredar seputar aktivitas transfer West Ham. Klub asal London itu dilaporkan akan mencoba merekrut Anthony Martial di tahun 2024 nanti.
Martial merupakan salah satu pemain senior di skuat Manchester United. Ia memasuki musim kesembilannya bersama Setan Merah setelah ia didatangkan dari AS Monaco di tahun 2015 silam.
Martial saat ini memasuki tahun terakhirnya di Manchester United. Ia bisa cabut dari Old Trafford sebagai free agent di tahun depan.
Menurut laporan Rudy Galletti, situasi Martial ini dipantau oleh West Ham. The Hammers dilaporkan tertarik untuk memboyong sang striker ke London.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Butuh Striker Baru

Menurut laporan tersebut, David Moyes sudah lama mengincar jasa Martial.
Pelatih West Ham itu naksir berat dengan kemampuan sang striker. Ia dinilai mampu memberikan dimensi yang berbeda di lini serang The Hammers.
Untuk itu, Moyes sangat ingin memboyongnya ketika ia berstatus sebagai free agent di tahun depan.
Kans Terbuka

Laporan tersebut mengklaim bahwa kans West Ham untuk memboyong Martial di tahun depan sangat terbuka lebar.
Manchester United sudah jengah dengan sang striker. Karena performanya tidak kunjung stabil semenjak ia bergabung ke tim mereka.
Belum lagi ia juga rentan mengalami cedera. Jadi MU memutuskan untuk berpisah dengan Martial di tahun depan.
Bukan Satu-satunya

Martial bukan satu-satunya pemain Manchester United yang lagi diincar West Ham.
The Hammers dilaporkan juga akan mencoba merekrut Scott McTominay dan Harry Maguire dari skuat Setan Merah.
Klasemen Premier League
(Rudy Galletti)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Legenda Newcastle: Manchester United Bapuk Bener Dah!
Liga Inggris 2 November 2023, 23:23
-
Hanya Jadi Pelatih Toxic, Legenda Arsenal Sarankan MU Pecat Erik Ten Hag
Liga Inggris 2 November 2023, 22:42
-
Manchester United Coba Daratkan Pemain Galatasaray Ini?
Liga Inggris 2 November 2023, 22:27
-
Mudik ke Argentina, Begini Kondisi Terbaru Lisandro Martinez
Liga Inggris 2 November 2023, 22:14
-
Manchester United Hidupkan Minat Pada Pemain Timnas Portugal Ini
Liga Inggris 2 November 2023, 22:03
LATEST UPDATE
-
5 Pertandingan yang Tentukan Akhir Era Ruben Amorim di Manchester United
Liga Inggris 6 Januari 2026, 04:30
-
Era Baru Jakarta Electric PLN Mobile Dimulai, 2 Pilar Eropa Gebrak Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 00:06
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40























KOMENTAR