
Bola.net - Gelandang Manchester United, Nemanja Matic menegaskan bahwa timnya tidak akan meremehkan West Ham. Matic menyebut tim asal London itu adalah tim yang kuat, namun ia menegaskan timnya berpotensi untuk menang di laga ini.
Dini hari nanti, Manchester United akan kembali beraksi di ajang Premier League. Kali ini mereka menjamu West Ham di Old Trafford.
Tim besutan David Moyes itu sedang berada dalam kondisi on fire jelang laga ini. Mereka meraih dua kemenangan besar kontra Norwich City dan Watford sehingga mereka berniat melanjutkan momentum positif itu di markas Setan Merah.
Matic mengakui bahwa timnya harus berada dalam kondisi terbaik untuk meladeni The Hammers. "Semua orang tahu bahwa posisi mereka [West Ham] sudah aman [dari degradasi], namun saya rasa tidak ada tim di Premier League yang mudah untuk dihadapi," ujar Matic kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Lawan Sulit
Matic percaya bahwa meski West Ham berada di papan bawah klasemen EPL bukan berarti MU bisa dengan mudah untuk menjegal langkah sang tamu.
"Kami tahu apa tugas kami di pertandingan ini. Kami tahu seberapa besar kualitas kami dan tidak ada alasan apapun bagi kami di pertandingan ini."
"Mereka [West Ham] menang melawan Chelsea beberapa pertandingan yang lalu, dan kami harus memperlakukan pertandingan ini seperti final."
Pede Menang
Matic menegaskan bahwa timnya tidak minder saat menghadapi West Ham. Kebalikannya, Matic menyebut bahwa timnya cukup percaya diri untuk mengamankan tiga poin di laga ini, terutama karena mereka bermain di Old Trafford.
"Kami menghormati mereka [West Ham] namun di sisi lain kami tahu kualtias kami. Motivasi kami juga semakin tinggi karena kami bermain di Old Trafford."
"Saya percaya bahwa mereka akan mencoba mencuri poin di laga ini, karena semua tim selalu termotivasi saat berhadapan dengan Manchester United. Namun kami bermain di stadion kami dan kami akan menggunakan segenap kemampuan kami untuk meraih tiga poin." ujarnya.
Poin Krusial
Tiga poin di pertandingan ini akan menjadi poin yang krusial bagi Setan Merah.
Jika mereka berhasil mengamankan tiga poin tersebut, mereka akan naik ke empat besar EPL musim ini.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Manchester United vs West Ham di Mola TV
Liga Inggris 22 Juli 2020, 21:59
-
Inikah Pertanda Jadon Sancho akan Bergabung dengan Manchester United?
Bundesliga 22 Juli 2020, 21:00
-
Wejangan Striker Legendaris MU agar Rashford dan Martial Jadi Duet Maut
Liga Inggris 22 Juli 2020, 20:40
-
Harry Maguire Tidak Cukup, MU Bakal Datangkan Kalidou Koulibaly
Liga Inggris 22 Juli 2020, 20:20
-
Dean Henderson, Solusi Agar David De Gea Tidak Kumat Lagi
Liga Inggris 22 Juli 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sassuolo vs Juventus: Jonathan David
Liga Italia 7 Januari 2026, 05:16
-
Hasil Sassuolo vs Juventus: Jay Idzes Tak Berkutik, Bianconeri Menang Besar
Liga Italia 7 Januari 2026, 04:49
-
Hasil Lecce vs Roma: I Giallorossi Sukses Curi 3 Poin di Via del Mare
Liga Italia 7 Januari 2026, 03:57
-
Prediksi Burnley vs Man United 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 03:15
-
Prediksi Parma vs Inter 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Man City vs Brighton 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Prediksi Fulham vs Chelsea 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 02:30
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:05
-
Prediksi Barcelona vs Athletic Club 8 Januari 2026
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 02:00
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 01:21
-
Prediksi Napoli vs Verona 8 Januari 2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 00:30
-
Tiket Persib vs Persija Sold Out, GBLA Bakal Dipenuhi Bobotoh
Bola Indonesia 6 Januari 2026, 22:33
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40

























KOMENTAR