Bola.net - Langkah Manchester United untuk mendatangkan Issa Diop menemui kendala. West Ham United selaku pemilik sang bek diberitakan sudah menolak tawaran yang diajukan Setan Merah untuk sang bek.
Sudah menjadi rahasia umum jika Manchester United tengah berburu bek tengah baru. Pertahanan mereka yang keropos musim lalu membuat Solskjaer ingin mendatangkan bek baru ke Old Trafford di bursa transfer musim panas ini.
United sendiri dikaitkan dengan beberapa nama bek tenar seperti Harry Maguire, Matthijs De Ligt dan Toby Alderweireld. Namun hingga saat ini United masih suli merayu ketiga bek itu untuk pindah ke Old Trafford musim depan.
Untuk itu United diberitakan beralih kepada sosok Issa Diop. Bek yang baru didatangkan West Ham dari Toulouse musim lalu itu menarik perhatian Manchester United.
Dilansir The Mirror, United sudah mengajukan tawaran perdana mereka untuk sang bek. Namun sayang tawaran itu ditolak oleh The Hammers.
United diberitakan menawarkan uang sebesar 40 juta pounds kepada West Ham. Tidak hanya itu, mereka juga menambahkan satu pemain muda dalam tawaran mereka kepada The Hammers.
Namun laporan tersebut mengklaim bahwa West Ham menolak tawaran tersebut dan meminta United menaikkan tawarannya jika mereka benar-benar serius ingin mendatangkan sang bek.
Berapa uang yang diinginkan West Ham? Simak informasinya di bawah ini.
Naik 50%
Menurut laporan tersebut, West Ham meminta United menaikkan tawaran mereka sebesar 50% atau menjadi 60 juta pounds untuk transfer Diop.
West Ham menilai Diop memiliki potensi menjadi salah satu bek top di masa depan. Untuk itu mereka tidak berkenan melepasnya dengan harga murah di musim panas ini.
Selain itu Diop masih memiliki kontrak berdurasi empat tahun di West Ham sehingga mereka menilai harga 60 juta pounds wajar untuk sang bek.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bukan Manchester United, Adrien Rabiot Pilih Juventus
Liga Italia 18 Juni 2019, 22:30
-
Target Diogo Dalot Musim Depan: Jadi Bek Inti MU
Liga Inggris 18 Juni 2019, 21:22
-
West Ham Tolak Tawaran Perdana MU untuk Issa Diop
Liga Inggris 18 Juni 2019, 21:20
-
Mau Kostas Manolas, MU Diminta Siapkan Uang Segini
Liga Inggris 18 Juni 2019, 20:00
-
Tanpa UCL, Manchester United Tidak Menarik di Mata Matthijs De Ligt
Liga Inggris 18 Juni 2019, 19:20
LATEST UPDATE
-
Burnley vs Man Utd: Misteri Menit 61, Mengapa Bruno Fernandes Ditarik Keluar?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:44
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
-
Hasil Napoli vs Lecce: Partenopei Selamat dari Kekalahan Setelah Tertinggal 0-2
Liga Italia 8 Januari 2026, 03:37
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR