
Bola.net - Manchester United kembali dikabarkan meminati jasa Ousmane Dembele. Setan Merah akan mencoba merekrut winger Barcelona itu di tahun 2023 nanti.
Pada musim panas kemarin, nama Dembele santer dikaitkan dengan Manchester United. Ini disebabkan kontrak sang winger habis di musim panas kemarin.
Namun upaya MU itu menemui kegagalan. Dembele lebih memilih untuk bertahan di Barcelona dan memperpanjang kontraknya.
Dilansir El Nacional, Dembele masih masuk radar Manchester United. Setan Merah tertarik membajaknya di tahun 2023 nanti.
Simak situasi transfer Dembele di bawah ini.
Pengganti Ronaldo
Menurut laporan tersebut, Manchester United tertarik merekrut Dembele sebagai pengganti Cristiano Ronaldo.
Penyerang gaek itu dikabarkan tidak akan memperpanjang kontraknya yang habis di tahun 2023 nanti. Sehingga MU butuh pemain pengganti yang sepadan di lini serang mereka.
Dembele sendiri di musim ini tampil on fire di skuat Barcelona. Jadi Setan Merah tertarik untuk mengamankan jasanya.
Ada Peluang
Meski baru memperpanjang kontrak di Barcelona, laporan itu mengklaim ada kans bagi MU untuk mengamankan jasa sang winger.
Barcelona sedang mengalami masalah ekonomi yang serius. Kegagalan mereka lolos ke fase knockout UCL musim ini membuat keuangan mereka jadi minus besar.
Situasi ini membuat Barcelona harus menjual beberapa pemain mereka. Dembele dilaporkan jadi salah satu pemain yang bisa dilego Barcelona di tahun 2023 nanti.
Mahar Transfer
Manchester United dikabarkan tidak perlu keluar uang terlalu banyak untuk mengamankan jasa Dembele.
Kontrak sang winger di Barcelona habis di tahun 2024 sehingga tebusan sekitar 50 juta Euro cukup untuk mengamankan jasanya.
Klasemen Premier League
(El Nacional)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cuma Jadi Pemain Pengganti Saja di Barcelona, Ansu Fati pun Gerah
Liga Spanyol 28 Oktober 2022, 22:29
-
Prediksi Valencia vs Barcelona 30 Oktober 2022
Liga Spanyol 28 Oktober 2022, 16:02
-
Wow, Manchester United Bakal Bajak Ousmane Dembele di Tahun 2023?
Liga Inggris 28 Oktober 2022, 16:00
-
5 Pemain yang Harus Dijual Barcelona Setelah Tersingkir dari Liga Champions
Editorial 28 Oktober 2022, 14:45
-
Barisan Pemain Valencia yang Berpotensi Perdalam Luka Barcelona di Akhir Pekan Nanti
Liga Spanyol 28 Oktober 2022, 14:14
LATEST UPDATE
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR