
Bola.net - Mantan pemain Manchester United Paul Parker menyarankan Setan Merah untuk merekrut gelandang Brighton & Hove Albion Yves Bissouma sebelum bursa transfer musim panas ini ditutup.
Setan Merah tengah memperkuat skuadnya pada musim panas ini. Mereka sudah mendatangkan Jadon Sancho dari Borussia Dortmund dan Raphael Varane dari Real Madrid.
Meski begitu, Setan Merah dilaporkan masih berada di bursa transfer untuk mencari gelandang baru. Tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer tersebut sudah dikaitkan dengan beberapa nama belakangan.
MU salah satu klub yang ditawari kesempatan untuk mengontrak Saul Niguez dari Atletico Madrid. Mereka juga dikaitkan dengan gelandang Wolves Ruben Neves dan pemain muda Prancis Eduardo Camavinga.
Rekrut Bissouma
Namun, Parker menyarankan bekas klubnya itu untuk mendatangkan Bissouma. Dia yakin Bissouma bisa menjadi tambahan yang sempurna untuk lini tengah pasukan Ole Gunnar Solskjaer.
"Jika Manchester United akan merekrut satu atau dua pemain sebelum akhir jendela transfer setidaknya mereka harus mendapatkan satu pemain lini tengah. Saya pikir Yves Bissouma akan sempurna," tulis Parker dalam kolomnya di Eurosport.
Sudah Kenal Premier League
Bukan tanpa alasan Parker menyarankan Setan Merah untuk merekrut Bissouma. Pasalnya, sang pemain sudah sangat mengenal Premier League.
"Dapatkan seseorang yang mengetahui Premier League," lanjutnya.
"Dia telah bermain sangat baik sejak dia berada di Premier League, bermain baik di pertandingan besar untuk klubnya ketika mereka datang dan Bissouma muncul di pikiran.
Sumber: Eurosport
Baca Juga:
- Daftar Lengkap 32 Tim Lolos Fase Grup Liga Champions: Tersisa 3 Tiket dari Babak Play-off
- Skenario 'Gila' Bursa Transfer: Kane ke PSG, Mbappe ke Madrid, Ronaldo Gabung Man City?
- Cristiano Ronaldo Ngotot Hengkang dan Bisa Gabung Man City, Netizen: Fans MU Harus Kuat Mental!
- Belum 100 Persen, Tapi Peluang Lingard Bertahan di MU Cukup Besar
- Manchester United dan Chelsea Saling Sikut Berebut Saul Niguez
- Anthony Martial Bikin Legenda Manchester United Frustrasi!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Masih Optimistis Pertahankan Paul Pogba
Liga Inggris 25 Agustus 2021, 23:54
-
Abaikan Arsenal, Kieran Trippier Dambakan Gabung MU
Liga Inggris 25 Agustus 2021, 23:26
-
Satu Suara! Murtough-Solskjaer Prioritaskan Transfer Erling Haaland di 2022
Liga Inggris 25 Agustus 2021, 21:23
-
Hore! Ada yang Minat Rekrut Phil Jones Nih, MU!
Liga Inggris 25 Agustus 2021, 20:40
-
Bukan MU atau Chelsea, Wonderkid Barcelona Ini Pilih Terbang ke Jerman
Bundesliga 25 Agustus 2021, 19:00
LATEST UPDATE
-
Kritikan Pedas untuk Benjamin Sesko: Hargamu Mahal, Mainnya yang Bener Dong!
Liga Inggris 18 November 2025, 11:21
-
Kapan Barcelona Kembali ke Camp Nou? Ini Jadwal Resminya Usai Molor
Liga Spanyol 18 November 2025, 11:14
-
Diinginkan MU, Bintang Wolverhampton Ini Siap Pindah ke Old Trafford
Liga Inggris 18 November 2025, 11:03
-
Terungkap! Chelsea Sempat Ingin Barter Alejandro Garnacho dengan Gelandang Ini
Liga Inggris 18 November 2025, 10:48
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
























KOMENTAR